Pemko Pariaman Verifikasi Data Penerima Bantuan Dampak Covid-19

Bantuan Dampak Covid-19 Pariaman

Kepala Dinas Sosial Kota Pariaman Afnil (kiri) bersama tim verifikasi. (Foto: dok humas)

Langgam.id - Pemerintah Kota Pariaman melalui Dinas Sosial Kota Pariaman kembali melanjutkan verifikasi pendataan masyarakat penerima bantuan dampak covid-19 di Kota Pariaman bertempat di Aula Balaikota Pariaman, Sabtu (25/4/2020).

Kepala Dinas Sosial Kota Pariaman, Afnil mengatakan Selama ini masalah firewal data diverifikasi oleh Dinas Sosial namun dengan inisiatif dari Walikota Pariaman, maka dibentuklah tim verifikasi pendataan oleh Pemko Pariaman dengan pembina Inspektorat, Bappeda, BPKPD, DPMD, Dinas Kominfo, Dinas Perindagkop dan UKM Camat serta OPD lain.

“ Dengan adanya tim ini, sehingga data tersebut lebih efektif dan lebih tepat sasaran untuk data masalah penanganan Covid-19 di Kota Pariaman maka tidak ada lagi kecemberuan “, ujarnya.

Afnil juga menuturkan maka dari itu masalah penanganan Covid-19 sesuai arahan dan ditangani sebaik mungkin dan terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan

“ Verifikasi untuk tim dari kota ini merupakan finalisasi dari data yang yang diverifikasi oleh Dinas Sosial selama dua hari dengan melibatkan masing-masing desa, sehingga untuk finalisasinya diverifikasi oleh tim yang dibentuk oleh Walikota Pariaman.”, imbuhnya.

Lebih lanjut dikatakannya, sebanyak 10.000 KK yang akan diberi bantuan dan mengacu pada bantuan dari pusat sebesar Rp 600 ribu maka Pemko Pariaman sendiri akan menyamakan bantuan tersebut.

“ Mereka yang menerima kita akan berikan bantuan kepada masing-masing KK tersebut sebesar Rp 600 ribu, untuk masyarakat yang terkena dampak covid-19 terkecuali bagi yang berstatus sebagai pegawai negeri sipil (PNS), Pengusaha dan ekonomi menengah keatas”, ulasnya.

Afnil juga berharap, semoga bantuan tersebut tepat sasaran sesuai anjuran dari pemerintah, karena yang memverifikasi data ini termasuk PSM, desa dan kelurahan dilanjutkan Dinas Sosial kemudian di finalisasi oleh tim verifikasi dari Pemko Pariaman dan setelah itu data tersebut  disampaikan ke pusat dan bisa segera direalisasikan. (inforial)

Baca Juga

Pemko Padang menghibahkan tanah seluas 8.056 meter persegi kepada Kemenag Padang. Tanah yang berada di Jaruai Kelurahan Bungus Barat,
MAN 4 Bakal Dibangun di Bungus, Pemko Padang Hibahkan Tanah ke Kemenag
BPJS Ketenagakerjaan Pariaman Gelar Bersih-bersih Pantai Gandoriah
BPJS Ketenagakerjaan Pariaman Gelar Bersih-bersih Pantai Gandoriah
Pemko Pariaman Minta Pelaku Usaha Manfaatkan Katalog Lokal
Pemko Pariaman Minta Pelaku Usaha Manfaatkan Katalog Lokal
Wako Pariaman Dukung Sanggar Darak Badarak di IGT
Wako Pariaman Dukung Sanggar Darak Badarak di IGT
Menteri Halim Launching Lomba Desa di Pariaman
Menteri Halim Launching Lomba Desa di Pariaman
Tabuik Dibuang ke Laut jadi Penutup Rangkaian Festival Hoyak Tabuik 2023
Tabuik Dibuang ke Laut jadi Penutup Rangkaian Festival Hoyak Tabuik 2023