• Masuk
  • Daftar
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Langgam.id
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
Langgam.id
Home Berita

Pemko Pariaman Gandeng PLN Sulap Kawasan Sungai Jadi Ruang Terbuka Hijau

Heri Faisal
02/07/2019 | 06:23 WIB
A A
Pemko Pariaman gandeng PLN bangun kawasan terbuka hijau. (Foto: Ist)

Pemko Pariaman gandeng PLN bangun kawasan terbuka hijau. (Foto: Ist)

Langgam.id – PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Sumatera Barat bersama Pemda Kota Pariaman resmikan pembangunan Jalan Taman Water Front City Kota Pariaman.

Acara bertajuk Peletakan Batu Pertama Pembangunan Jalan Taman oleh PT PLN (Persero) dan Penandatanganan SPJBTL Pelanggan Premium Kota Pariaman ini digelar pada Senin (1/7/2019) di pelataran kantor PLN Unit Layanan Pelanggan Pariaman.

Baca Juga

Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik, Pemko Pariaman-Ombudsman RI Teken MoU

Lantik Pejabat Eselon III, Wako Pariaman: Jemput “Bola” ke Pusat

Hadir dalam kesempatan tersebut, Walikota Pariaman, Genius Umar beserta jajaran SKPD Kota Pariaman. Sementara dari pihak PLN, General Manager PT PLN UIW Sumbar, Bambang Dwiyanto hadir didampingi jajaran manajemen.

Acara peresmian dilaksanakan secara simbolis dengan peletakan batu pertama yang dilakukan oleh General Manager  PLN UIW Sumbar dan Walikota Pariaman.

Pemerintah Kota Pariaman mengandeng PLN menyulap kawasan sungai menjadi ruang terbuka hijau. PLN merupakan BUMN pertama yang menunjukkan langkah nyata inisiasi pembangunan Jalan Taman Water Front City di Kota Pariaman.

Proyek ruang terbuka hijau yang berlokasi halaman belakang kantor ULP Pariaman tersebut merupakan salah satu langkah PLN guna turut serta dalam percepatan pembangunan daerah serta bentuk tanggung jawab sosial PLN dalam upaya menjaga kelestarian lingkungan.

“PLN merupakan perusahaan pertama yang memberikan bentuk nyata keikutsertaan pembangunan daerah Kota Pariaman. Hal ini merupakan bentuk sinergi yang positif dari PLN sebagai perusahaan negara yang melayani masyarakat khususnya masyarakat Kota Pariaman. Kami yakin ke depannya hubungan baik ini akan terus terjalin dan memberikan manfaat positif bagi kedua pihak” terang Walikota Pariaman, Genius Umar.

General Manager PLN UIW Sumbar Bambang Dwiyanto menyatakan bahwa pihaknya masih akan terus melaksanakan komitmen perusahaan dalam membangun dan turut serta dalam aksi-aksi yang berkaitan dengan kesejahteraan masyarakat dan kelestarian alam.

Bambang menegaskan, dengan dibangunnya Taman PLN ini, diharapkan dapat menjadi landmark baru Kota Pariaman, serta sarana komunikasi dan interaksi sosial bagi masyarakat sekitar, yang bisa dimanfaatkan sebagai tempat bermain, belajar, berekreasi dan olahraga.

“Komitmen kami adalah untuk menjamin ketersediaan tenaga listrik demi menunjang kehidupan yang lebih baik kepada seluruh lapisan masyarakat. Sehubungan dengan hal tersebut, dukungan dari berbagai pihak sangat dibutuhkan PLN. Oleh karenanya penting untuk PLN dapat bersinergi dengan masyarakat dalam berbagai hal termasuk dalam percepatan pembangunan,” ujar Bambang.

Masih dalam kesempatan yang sama, PLN secara resmi melayani pelanggan premium baru di lingkungan Kota Pariaman.

Pelanggan premium tersebut antara lain, Kantor Kecamatan Pariaman Tengah, Kantor Dukcapil Pariaman, Kantor Bappeda Pariaman, Kantor BPKPD Pariaman dan Kantor Dinas Pariwisata Pariaman. Peresmian ini menyusul kesuksesan PLN dalam memberikan pelayanan premium ke 337 pelanggan di seluruh Provinsi Sumatera Barat dan 186 diantaranya dibawah UP3 Padang.

“Kami sangat terkesan dengan adanya pelayanan premium yang digagas oleh PLN selama ini, oleh karenanya Kami ingin RSUD Pariaman juga menjadi pelanggan premium PLN agar pelayanan kesehatan di Kota Pariaman ini semakin baik,” papar Genius. (rls)

Tags: Pemko PariamanPLN Sumbar
Bagikan119TweetKirim

Baca Juga

Langgam.id - Kereta Api Wisata Lokomotif Uap bergerigi seri E1060 lintas Sawahlunto-Muaro Kalaban direncanakan beroperasi Januari 2023.

Perbaikan Jalur Kereta Api Mak Itam Sawahlunto-Muaro Kalaban Dimulai

02/07/2022 | 15:26 WIB
Langgam.id - Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa Putra menyerahkan benda pusaka raja-raja Minangkabau dan melewakan gelar adatnya.

Melewakan Gelar Adat Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa Putra

01/07/2022 | 16:50 WIB
Surau Baru, pusat Tarekat Naqsabandiyah pertama di Kota Padang, didirikan 1919 silam. (Foto: Nandito/Langgam.id)

Jemaah Naqsabandiyah Rayakan Idul Adha 8 Juli 2022

01/07/2022 | 16:38 WIB

Kuliah Umum di Unand, Teten Mau UMKM Naik Level Berbasis Inovasi

01/07/2022 | 16:21 WIB

Discussion about this post

Terpopuler

General Manager Marketing PT Eka Bogainti (HokBen) Fransiska Lucky di gerai HokBen Transmart Padang. (Foto: Heri Faisal/Langgam)

Buka 1 Juli, HokBen Resmikan Store Pertama di Kota Padang

30/06/2022 | 11:38 WIB
Langgam.id - Semen Padang FC resmi menjadikan Stadion Gelanggang Olahraga (GOR) Haji Agus Salim sebagai hombase atau kandang.

Stadion GOR Haji Agus Salim Jadi Kandang, Semen Padang FC Bayar Rp10 Juta Per Pertandingan

30/06/2022 | 16:46 WIB
Langgam.id - Manajemen Semen Padang FC sempat ingin menjadikan Stadion Utama Sumbar sebagai kandang tim untuk mengarungi Liga 2 2022.

Sempat Dilirik, Ini Alasan Semen Padang FC Tak Pilih Stadion Utama Sumbar sebagai Kandang

28/06/2022 | 13:45 WIB
mutasi kapolda sumbar

Polda Sumbar Tuntaskan Seleksi Penerimaan Bintara dan Tamtama, Berikut Rincian Jumlahnya

25/07/2021 | 08:40 WIB
General Manager Marketing PT Eka Bogainti (HokBen) Fransiska Lucky di gerai HokBen Transmart Padang. (Foto: Heri Faisal/Langgam)

Resmi Buka di Padang, Ini Promo HokBen Selama Bulan Juli

01/07/2022 | 07:17 WIB
Langgam.id

Berita  •  Khas  •  Palanta  •  Kolom

Ikuti Kami

Copyright 2019-2021 PT. Langgam Digital Nusantara | All rights reserved.

Tentang  •  Kerjasama & Iklan  •  Pedoman Media Siber  •  Ketentuan Privasi  •  Indeks 

Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
  • Masuk
  • Daftar

Copyright 2021 PT. Langgam Digital Nusantara | All rights reserved.

Selamat datang

Silakan masuk ke akun anda

Forgotten Password? Daftar

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In