Pemko Padang Minta Pelaku UMKM Urus Sertifikasi Halal

Pemko Padang Minta Pelaku UMKM Urus Sertifikasi Halal

Ferri Erviyan Rinaldi, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Padang. (Foto: Diskominfo Padang)

Langgam.id -- Pemerintah Kota Padang melalui Dinas Koperasi dan UMKM Kota Padang mengimbau pelaku UMKM agar segera mendaftarkan usahanya untuk sertifikasi halal.

Pendaftaran sertifikasi halal, sejalan dengan imbauan Kementerian Agama dalam percepatan implementasi sertifikat halal produk yang diterbitkan dalam Instruksi nomor 1 tahun 2023 tentang Sertifikasi Halal Produk dan Kantin di Lingkungan Satuan Kerja Kementerian Agama.

Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kota Padang, Ferri Erviyan Rinaldy menyampaikan pihaknya terus membantu memfasilitasi kelancaran sertifikasi halal ini. Apalagi semua produk dan ritel usaha harus mempunyai sertifikasi halal pada tahun 2024 nanti.

"Pemerintah Kota Padang melalui Dinas Koperasi dan UMKM, terus lakukan pendampingan, kita kawal dan adakan sosialisasi ke kecamatan langsung. Sehingga pada tahun 2022, sebanyak 309 UMKM yang sudah sertifikasi halal," katanya dikutip dari laman Kominfo, Jumat (10/3/2023).

Guna memperoleh sertifikasi halal, pelaku usaha juga harus melakukan langkah awal yaitu pendaftaran Izin Pangan Industri Rumah Tangga (PIRT) dan Nomor Induk Berusaha (NIB).

Mempermudah hal ini, Ferri menyampaikan pihaknya juga membantu memfasilitasi kepengurusan NIB dan PIRT. Disebutkannya, saat ini sudah terdaftar sebanyak 5.320 pelaku usaha yang sudah mempunyai NIB. Sementara, untuk PIRT sudah terdaftar sebanyak 555 pelaku usaha.

"Terus kita imbau pelaku usaha untuk menyegerakan pendaftaran NIB karena kita melakukan pendampingan langsung secara daring. Dengan terdaftar NIB nantinya akan mempermudah pendaftaran sertifikasi halal juga," tukasnya.

Tidak hanya mempermudah kepengurusan legalitas dan sertifikasi halal, pihaknya terus akan membantu pelaku usaha dalam pemasaran.

Mulai dari pemasaran secara konvensional hingga daring. Tidak hanya itu, Pemko Padang juga sudah melakukan perjanjian kerja sama (PKS) dengan seluruh swalayan modern untuk membantu pelaku usaha dalam memasarkan produknya. (*/FS)

Tag:

Baca Juga

Pemko mempersiapkan berbagai kemeriahan dan kegiatan untuk menghibur masyarakat pada momen Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Padang ke-355.
Hibur Warga di HUT Kota Padang ke-355, Pemko Siapkan Berbagai Kemeriahan dan Kegiatan
Pj Wako Padang dan Bunda PAUD Kunjungi TK Negeri Pembina dan SDN 34 Pastikan MPLS Berjalan Baik
Pj Wako Padang dan Bunda PAUD Kunjungi TK Negeri Pembina dan SDN 34 Pastikan MPLS Berjalan Baik
PNM Salurkan 250 Paket Bantuan untuk Korban Bencana di Tanah Datar
PNM Salurkan 250 Paket Bantuan untuk Korban Bencana di Tanah Datar
Audy Joinaldy: Pemrov Sumbar Komitmen Larang Alfamart dan Indomaret
Resmi Mundur dari PPP, Audy Joinaldy Pamit ke Plt Ketum dan Sekjen 
Manajemen Ponpes MTI Canduang, Kabupaten Agam, memberikan tanggapan terkait dugaan kasus asusila yang melibatkan oknum
Tanggapan Manajemen Ponpes MTI Canduang Soal Oknum Guru Sodomi Santri
Penggunaan Produk Semen, Gubernur Sumbar Jembatani Pertemuan Dirut Semen Padang dengan Gubernur Jambi
Penggunaan Produk Semen, Gubernur Sumbar Jembatani Pertemuan Dirut Semen Padang dengan Gubernur Jambi