Pemkab Pessel Adakan Pangan Murah Bagi Pegawai Honorer dan Sukarela

Pemkab Pessel Adakan Pangan Murah Bagi Pegawai Honorer dan Sukarela

Kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) di halaman kantor Bupati Pessel. (foto: Pemkab Pesisir Selatan)

Langgam.id - Wakil Bupati Pesisir Selatan Rudi Hariyansyah membuka kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) di halaman kantor bupati, Rabu (28/4/2021).

"Kegiatan GPM ini baru pertama kali dilaksanakan dalam bulan suci Ramadan yang merupakan kerja sama Pemkab Pesisir Selatan dengan Dinas Pengan Sumbar," ujar Rudi.

Ia menambahkan, kegiatan ini ditujukan untuk membantu para pegawai honorer dan sukarela di setiap perangkat daerah serta sekretariat daerah dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-sehari dalam bulan Ramadan.

Harga kebutuhan pokok yang dijual melalui kegitan GPM ini terangnya, sangat terjangkau dan tidak membebani para pembelinya.

"Kita menyadari kondisi ekonomi para pegawai honorer dan sukarela yang ada di setiap perangkat daerah dan sekretariat daerah. Dengan adanya kegiatan GPM tersebut, maka sangat membantu mereka dalam memenuhi kebutuhan pokok keluarga," sebutnya.

Kepala Dinas Pangan Pesisir Selatan Alfis Basyir mengatakan, kegiatan GPM hanya khusus ditujukan bagi tenaga honorer dan sukarela di setiap perangkat daerah dan sekretariat daerah.

"Dengan adanya GPM tersebut sangat bermanfaat bagi tenaga honorer dan sukarela dalam memenuhi kebutuhan pokok keluarga," ucapnya.

Ia menjelaskan, kebutuhan pokok yang dijual melalui GPM itu seperti minyak goreng, beras, bawang, cabe dan lainnya. (*/yki)

Baca Juga

Bupati Pesisir Selatan Larang Pelaksanaan Salat Idul Fitri di Lapangan Terbuka
Pesisir Selatan Luncurkan Program Beasiswa Satu Kecamatan Satu Sarjana
Siswa SMAN 1 Pancung Soal, Kecamatan Pancung Soal, Kabupaten Pesisir Selatan, Habib Burhan, terpilih sebagai calon Paskibraka
Siswa Asal Pessel Habib Burhan Terpilih Sebagai Calon Paskibraka Nasional
Soal Kasus Dugaan Pembunuhan di Padang Panjang, Polisi: Petunjuk CCTV Ada Tapi Gelap
Rekonstruksi Kasus Mutilasi di Pesisir Selatan: Terungkap Tersangka Makan Daging Korban
Presiden RI Prabowo Subianto menyalurkan dua ekor sapi kurban untuk Kabupaten Pesisir Selatan pada Idul Adha 1446 H/2025 M.
Presiden Prabowo Salurkan 2 Ekor Sapi Kurban untuk Pesisir Selatan
Naik Sejak 2 Minggu Belakangan, Harga Cabai di Padang Tembus Rp 95 Ribu 1 Kg
Harga Sejumlah Komoditas di Padang Panjang Turun
Harga Cabai di Pasar Padang Panjang Turun Bersamaan
Harga Cabai di Pasar Padang Panjang Turun Bersamaan