Pemkab Dharmasraya Terima 7 Unit Ambulans dari Pemerintah Pusat

InfoLanggam - Pemkab Dharmasraya menerima tujuh unit ambulans yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik Bidang Kesehatan Tahun 2024.

Keberadaan ambulans ini nantinya yaitu untuk peningkatan layanan kesehatan masyarakat di Kabupaten Dharmasraya.

"Alhamdulillah, kita dipercaya Pemerintah Pusat untuk menerima tujuh unit ambulans dan Insyaallah akan kita manfaatkan sebaik-baiknya untuk meningkatkan pelayanan kesehatan di daerah kita," ujar Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan saat penyerahan ambulans tersebut kepada tujuh Kepala Puskesmas, Selasa (21/5/2024)

Sutan Riska mengharapkan kepada seluruh jajaran pelaksana layanan kesehatan di Kabupaten Dharmasraya untuk senantiasa menjaga kepercayaan pemerintah pusat. Hal ini agar Dharmasraya selalu menjadi penerima DAK pada setiap tahunnya.

"Kita tentu sangat berterima kasih dan merasa bangga menjadi kepercayaan pemerintah pusat untuk menjadi penerima manfaat program-program DAK ini, oleh karena itu mari kita jaga kepercayaan itu dengan memberi pelayanan kesehatan optimal kepada masyarakat," harapnya.

Sutan Riska juga dalam kesempatan itu tak lupa mengucapkan terimakasih kepada jajaran Dinas Kesehatan di bawah koordinasi Asisten Sekda Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Yefrinaldi.

Dimana telah berhasil meyakinkan pemerintah pusat untuk mengalokasikan DAK Fisik Bidang Kesehatan untuk Kabupaten Dharmasraya.

Selain itu Sutan Riska juga mengingatkan agar semua fasilitas kesehatan, termasuk dalam hal ini ambulans di Kabupaten Dharmasraya untuk selalu dipelihara. Apalagi ambulans yang bersumber dari bantuan Pemerintah Pusat.

Menurutnya, dengan keterbatasan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tentu sulit untuk selalu mengadakannya pada setiap tahun. Maka dengan adanya bantuan dari Pemerintah Pusat ini tentu menjadi berkah tersendiri buat Kabupaten Dharmasraya.

"Apabila ambulans kita selalu prima dan nampak bagus, tentu ada kebanggaan bagi kita apabila lewat di daerah lain. Oleh karena itu, bila perlu buatkan garase tersendiri. Jangan biarkan ambulans kita ini diparkir tanpa ada pelindung dari sinar matahari dan hujan," tuturnya.

Adapun ambulans yang diserahkan Sutan Riska pada hari ini terdiri dari empat unit ambulans transport untuk Puskesmas Gunung Medan, Puskesmas Koto Besar, Puskesmas Tiumang dan Puskesmas Sitiung 2.

Sedangkan tiga unit lain adalah ambulance Puskesmas Keliling yang diperuntukkan bagi Puskesmas Sungai Dareh, Puskesmas Sialang, dan Puskesmas Koto Baru. (*)

Baca Juga

Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan menghadiri sidang paripurna dengan agenda Pengambilan Sumpah Wakil Ketua I
Hadiri Pelantikan Sujito Jadi Wakil Ketua DPRD Dharmasraya, Sutan Riska: Semoga Amanah
Dinas Perhubungan Dharmasraya memberlakukan pembatasan operasional kendaraan angkutan barang, mulai hari ini, Kamis (21/11/2024). Pembatasan
Kurangi Kepadatan Lalin, Dishub Dharmasraya Batasi Jam Operasional Kendaraan Angkutan Barang
DPRD dan Pemkab Dharmasraya Bahas APBD 2025
DPRD dan Pemkab Dharmasraya Bahas APBD 2025
Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan menghadiri Rapat Paripurna DPRD dengan agenda memberikan jawaban atas Pandangan Umum
Sutan Riska Sampaikan Jawaban Atas Pandangan Umum Fraksi DPRD Soal Ranperda APBD 2025
Sutan Riska Hadiri Paripurna DPRD Penyampaian Pandangan Umum Fraksi tentang Ranperda APBD 2025
Sutan Riska Hadiri Paripurna DPRD Penyampaian Pandangan Umum Fraksi tentang Ranperda APBD 2025
Loka POM di Kabupaten Dharmasraya menyelenggarakan Forum Konsultasi Publik (FKP) optimalisasi layanan Loka POM di Kabupaten Dharmasraya
Kepala DPMPTSP Dharmasraya Jadi Narasumber FKP Optimalisasi Layanan Loka POM