Pemkab Agam Ajukan Rp498,9 M untuk Pengelolaan Danau Maninjau

Ikan mati di danau Maninjau

Ikan mati di danau Maninjau. (ist)

Langgam.id - Pemerintah Kabupaten Agam telah menyerahkan proposal pengelolaan Danau Maninjau ke Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional . Dalam Proposal itu, Pemkab Agam mengajukan dana sebesar Rp498,9 miliar.

“Dari banyak item di antaranya di bidang pariwisata, pertanian, perikanan, konservasi kehutanan, pengolahan limbah danau dan lainnya. Anggaran yang diusulkan sebesar Rp498,9 miliar lebih,” kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Agam, Jetson, Jumat (9/4/2021).

Pemkab Agam berharap apa yang diajukan dalam proposal itu bisa diterima pemerintah pusat. Sebelum diputuskan, proposal itu akan dibahas dalam Musrenbangnas.

“Proposal yang diajukan itu nanti dibahas dalam Musrenbangnas. Karena proposal diajukan langsung ke Kepala Bappenas," ujarnya.

Sebelumnya Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa mengatakan kepastian regulasi mengenai leading sector pengelolaan danau segera disampaikan ke Presiden Joko Widodo (Jokowi). Regulasi itu terkait pengelolaan 15 danau prioritas, termasuk Danau Maninjau, Sumatra Barat.

“Hal ini telah kami inisiasi melalui penyusunan Rancangan Peraturan Presiden Penyelamatan Danau Prioritas Nasional yang saat ini akan segera diproses Sekretariat Kabinet untuk disampaikan kepada Presiden Jokowi,” kata Suharso. (*ABW)

Ikuti berita terbaru dan terkini dari Langgam.id. Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

139 Santri Tamat dari MTI Canduang Tahun Ini
139 Santri Tamat dari MTI Canduang Tahun Ini
Wakil Bupati (Wabup) Agam, Sumatra Barat, Irwan Fikri mengajukan pengunduran dari jabatannya melalui sebuah surat ke DPRD setempat.
Disebut Mundur dari Wabup Agam karena Nyaleg, Ini Kata Irwan Fikri
Irwan Fikri memutuskan mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Wakil Bupati Agam. Mundurnya Irwan Fikri dibenarkan Partai Demokrat Mulyadi.
Irwan Fikri Mundur dari Wabup Agam, Ini Kata Demokrat Sumbar
Desa Wisata Lawang yang berada di Nagari Lawang, Kecamatan Matur, Kabuparen Agam, merupakan satu dari lima desa wisata di Sumbar masuk ADWI
Masuk 75 Besar ADWI 2023, Ini Keunikan Desa Wisata Lawang Menurut Kemenparekraf
Diduga menjual sabu, seorang pemuda berinisial B (28) ditangkap Polres Agam pada Selasa (9/5/2023) sekitar pukul 01.30 WIB di rumah orang
Nekat Jual Sabu Demi Beli Chip, Pemuda di Agam Diringkus Polisi
Kepulangan Perantau Agam, Perputaran Uang Miliaran Rupiah
Kepulangan Perantau Agam, Perputaran Uang Miliaran Rupiah