Peluru Nyasar Tembus di Gedung Rektorat UNP

Kaca Rektorat UNP ditembus peluru nyasar

Kaca Rektorat UNP ditembus peluru nyasar. (Istimewa)

Langgam.id - Proyektil peluru menembus kaca gedung Rektorat Universitas Negeri Padang (UNP), Selasa, (25/2/2020), sekitar pukul 11.30 WIB. Beruntung, peluru tersebut tidak menelan korban jiwa.

Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto membenarkan peristiwa itu. Menurutnya, polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara terkait peluru ini.

"Kaca ruangan itu pecah akibat tertembus peluru, kemudian proyektilnya tergeletak diatas lantai granit ruangan. Diperkirakan peluru tersebut diduga berasal dari tempat latihan menembak di Lapai," ujar Satake Bayu, Selasa (25/2/2020).

Satake Bayu mengungkapkan berdasarkan informasi, peluru tersebut menyasar gedung LP2M di lantai 3 tepatnya di ruangan Kasubag Data dan Informasi UNP. Proyektil peluru tersebut berukuran 5,56 milimeter sudah diamankan. (Irwanda/ICA)

Baca Juga

Tim UNP dan APDI Sumbar Lacak Penyebab Banjir Bandang di Lembah Anai
Tim UNP dan APDI Sumbar Lacak Penyebab Banjir Bandang di Lembah Anai
Perkembangan Bencana di Sumbar per Selasa Malam, Kabiddokkes Polda Sumbar: 56 Orang Meninggal
Perkembangan Bencana di Sumbar per Selasa Malam, Kabiddokkes Polda Sumbar: 56 Orang Meninggal
Dekan Fakultas Teknik, Krismadinata, terpilih sebagai Rektor Universitas Negeri Padang (UNP) periode 2024-2029. Ia terpilih dalam pemilihan
Kantongi 17 Suara, Krismadinata Terpilih Jadi Rektor UNP 2024-2029
Oknum Polisi Padang Panjang Diringkus BNN Miliki 141 Paket Ganja, Kapolda Sumbar Komit Tindak Tegas
Oknum Polisi Padang Panjang Diringkus BNN Miliki 141 Paket Ganja, Kapolda Sumbar Komit Tindak Tegas
Sebanyak lebih dari 21 ribu calon mahasiswa baru mengikuti Ujian Tertulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) pada Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa
Dimulai Hari Ini, 21 Ribu Calon Mahasiswa Baru Ikuti UTBK-SNBT di UNP
Tiga nama calon Rektor Universitas Negeri Padang periode 2024-2029 sudah ditetapkan oleh Majelis Wali Amanat (MWA) UNP pada .
Raih Suara Terbanyak, Ini 3 Nama Calon Rektor UNP Periode 2024-2029