Pelaku Dugaan Pembunuhan di Pasaman Barat Diringkus Polisi

Pelaku dugaan pembunuhan di Pasaman Barat diringkus polisi. (Foto: Tagar/Dok. Polres Pasaman Barat)

Pelaku dugaan pembunuhan di Pasaman Barat diringkus polisi. (Foto: Tagar/Dok. Polres Pasaman Barat)

Langgam.id - Seorang pelaku dugaan pembunuhan diringkus jajaran Polres Pasaman Barat. Peristiwa nahas itu terjadi di Nagari Balingka, Kecamatan Koto Gadang, Kabupaten Pasaman Barat, Sabtu (8/8/2020).

Pria tersebut berinisial Z (46). Sedangkan korbannya berinisial M (52). Korban tewas setelah pelaku menyabet lehernya dengan senjata tajam.

"Pelaku telah kami tangkap. Saat ini sedang dalam proses penyidikan," kata Kapolsek Sungai Beremas Iptu Alfian Nurman kepada wartawan, Senin (10/8/2020).

Penangkapan pelaku Z berdasarkan laporan polisi nomor LP/076/VIII/2020/Sektor Sungai Beremas tanggal 8 Agustus 2020. Pelaku ditangkap satu hari setelah melakukan perbuatan tersebut.

Menurut Alfian, korban tiba-tiba saja diserang pelaku di tepi jalan raya. "Tanpa alasan yang jelas, pelaku menyerang korban membabi buta, informasinya karena depresi dan kesurupan. Korban sempat dibawa ke Puskesmas setempat namun nyawanya tak bisa diselamatkan," katanya.

Hal itu juga dibenarkan Kasat Reskrim Polres Pasaman Barat AKP Omri Yan Sahureka. Namun, pihaknya belum bisa memastikan kebenaran apakah pelaku memang sedang kesurupan saat melakukan pembunuhan atau tidak.

Saat ini, pihaknya sedang menunggu hasil uji tim medis terhadap kondisi kejiwaan Z di RSJ HB Saanin Padang. (*/ICA)

Baca Juga

7.764 Pekerja Pekebun Sawit di Pasbar Terima Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan
7.764 Pekerja Pekebun Sawit di Pasbar Terima Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan
Polres Pasaman Barat Tangkap Tiga Pelaku Judi Online
Polres Pasaman Barat Tangkap Tiga Pelaku Judi Online
Mayat Pria Ditemukan di Ladang Karet Sijunjung, Diduga Korban Pembunuhan
Mayat Pria Ditemukan di Ladang Karet Sijunjung, Diduga Korban Pembunuhan
Puluhan petani dari Nagari Kapa, Kabupaten Pasaman Barat, menggelar aksi damai di depan Mapolda Sumatra Barat pada Rabu (23/10/2024).
Puluhan Petani Gelar Aksi Damai, Desak Polisi Ditarik dari Lahan di Nagari Kapa
MUI Pasbar Tegaskan Penyebaran Paham Agama oleh WNA Menyimpang dari Ajaran Islam
MUI Pasbar Tegaskan Penyebaran Paham Agama oleh WNA Menyimpang dari Ajaran Islam
Konflik Lahan Kapa dan PT PHP I di Pasaman Barat, GTRA Sebut HGU Aktif hingga 2034
Konflik Lahan Kapa dan PT PHP I di Pasaman Barat, GTRA Sebut HGU Aktif hingga 2034