Pegawainya Positif Covid-19, Bank Nagari Tes Swab Seluruh Karyawan

Gedung Bank Nagari

Kantor pusat Bank Nagari (Foto: Ist)

Langgam.id - Semua karyawan Bank Nagari hari ini kembali dijadwalkan mengikuti tes swab polymerase chain reaction (PCR). Hal ini lantaran banyaknya para karyawan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) itu terkonfirmasi positif corona.

Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Sumatra Barat (Sumbar), Jasman Rizal mengatakan tes swab itu dilakukan pada Senin (3/8/2020). Tes tersebut berlaku bagi karyawan di kantor pusat dan cabang utama Bank Nagari.

Baca juga: Pasien Covid-19 di Sumbar Bertambah 15 Orang, Jubir: dari Padang dan Sawahlunto

"Iya. Staf dan pokoknya semua karyawan. Berlangsung di pusat dan cabang, semuanya jalani tes swab," kata Jasman dihubungi langgam.id, Senin (3/8/2020).

Jasman menyebutkan, tes swab di Bank Nagari telah berjalan selama tiga hari. Proses ini akan berlanjut hingga beberapa hari ke depan, hingga semua karyawan dapat dilakukan pemeriksaan.

Baca juga: Positif Corona di Bank Nagari: Karyawan, Cleaning Servis, Satpam hingga Keluarga

"Ini sudah berjalan tiga hari. Bertahap, hari ini totalnya sekian, besok dilanjutkan. Kan enggak mungkin semuanya secara serentak," ujarnya.

Sementara itu, Pelaksana Tugas Direktur Utama Bank Nagari, Syafrizal, mengatakan tes swab bagi karyawan telah berlangsung sejak pukul 08.00 WIB. Pelaksanaan tes swab dilakukan di puskesmas terdekat dari setiap kantor Bank Nagari.

"Di puskesmas-puskesmas terdekat. (Tes) untuk seluruh karyawan Bank Nagari di kantua pusat dan cabang utama," singkatnya. (Heri/Irwanda/ABW)

Baca Juga

Semen Padang FC akan menghadapi PSPS Riau di laga kedua Liga 2 2022/2023 pada Senin. Laga tandang perdana Semen Padang FC pada musim
Manajemen Semen Padang FC Kantongi 3 Calon Pelatih, Ada dari Sumbar
Mayoritas penduduk Sumatra Barat (Sumbar) adalah beragama Islam. Oleh karena itu, hampir di semua kabupaten/kota di Sumbar ditemukan banyak
Berikut 10 Kabupaten/Kota dengan Jumlah Masjid Terbanyak di Sumbar
HUT ke 62, Bank Nagari Usung Tema 'Laju Bersama Digitalisasi'
HUT ke 62, Bank Nagari Usung Tema 'Laju Bersama Digitalisasi'
Raih Cumlaude, Bupati Dharmasraya Resmi Menyandang Gelar Magister Administrasi Publik dari Unand
Raih Cumlaude, Bupati Dharmasraya Resmi Menyandang Gelar Magister Administrasi Publik dari Unand
HUT ke 62 Bank Nagari: Aksi Donor Darah Terkumpul 101 Kantong
HUT ke 62 Bank Nagari: Aksi Donor Darah Terkumpul 101 Kantong
Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Harga cabai di Pasar Raya Padang mengalami kenaikan jelang Ramadan. 
Siapkan Kebijakan Strategis, Gubernur Yakin Harga Pangan Sumbar Terkendali Saat Ramadan