Pasien Covid-19 Tanah Datar Bertambah 32, Meninggal 1 Orang

Langgam.id - Jumlah pasien covid-19 di Kabupaten Tanah Datar mengalami lonjakan. Penambahan kasus baru di wilayah itu jauh lebih banyak dibandingkan penambahan pasien sembuh.

"Penambahan kasus positif covid-19 Kabupaten Tanah Datar sebanyak 32 orang," kata Dinas kesehatan Kabupaten Tanah Datar dalam keterangannya, Kamis (14/1/2021).

Sementara jumlah pasien yang dinyatakan sembuh hanya tercatat sebanyak tiga orang. Selain itu, seorang pasien juga dilaporkan meninggal dunia.

"Sembuh 3 orang dan meninggal 1 orang," kata Dinkes Tanah Datar.

Baca juga: Daftar Pejabat di Sumbar yang Disuntik Vaksin Tahap Pertama

Pasien yang dilaporkan meninggal dunia itu merupakan wanita berusia 60 tahun. Pasien asal Kecamatan Batipuh itu meninggal di RSUD Padang Panjang.

Penambahan itu membuat total kasus positif di Tanah Datar menjadi 933 kasus. Dari jumlah itu, sebanyak 22 orang harus menjalani perawatan di rumah sakit dan 129 lainnya diisolasi.

"751 sudah sembuh hasil dengan hasil negatif, meninggal dunia 32 orang. Sementara Suspek 16 orang, Probable 3 orang dan pelaku pelaku perjalanan 0 orang," ujar Dinkes Tanah Datar. (*ABW)

Baca Juga

Hasil autopsi jasad CNS, siswi MTsN Tanah Datar yang ditemukan meninggal di dalam karung beberapa waktu lalu, akan keluar pada .
Hasil Autopsi Jasad Siswi dalam Karung di Tanah Datar Keluar 25 Februari
Polisi mengungkap identitas mayat perempuan dalam karung di Kabupaten Tanah Datar, Sumatra Barat (Sumbar) bernama Cinta Novita Sari Mista,
Identitas Mayat dalam Karung di Tanah Datar Terungkap, Seorang Pelajar
Warga Buncah, Ada Mayat Terbungkus dalam Karung di Tanah Datar
Warga Buncah, Ada Mayat Terbungkus dalam Karung di Tanah Datar
Majelis Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) menyatakan tidak dapat menerima gugatan perkara hasil pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tanah Datar
Permohonan Tidak Jelas, MK Tolak Gugatan Pilkada Tanah Datar
Menilik Prosesi 'Maanta Syaraik Baraja ka Guru Silek' di Gurun
Menilik Prosesi 'Maanta Syaraik Baraja ka Guru Silek' di Gurun
Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri Indonesia (MRPTNI) membangun gedung baru SDN 11 Lawang Mandahiliang, Kecamatan Salimpaung, Tanah Datar
Majelis Rektor Indonesia Bantu Pembangunan SD di Tanah Datar