Pasien Covid-19 di Agam Tersisa 2 Orang

Pasien Covid-19 di Agam Tersisa 2 Orang

Young female sick character resting in bed, bedroom interior, quarantine, medical treatment

Langgam.id - Kasus covid-19 di Kabupaten Agam semakin menyusut. Terhitung kemarin, pasien Covid-19 di Kabupaten Agam tersisa 2 orang lagi, menyusul sembuhnya 1 pasien asal Ampek Angkek.

“Alhamdulillah hari ini satu warga Agam yang dirawat akibat Covid-19 sudah dinyatakan sembuh,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Agam Hendri Rusdian, sebagaimana dilansir dari AMCNews.

Saat ini pasien yang menjalani perawatan imbuhnya, masih tersisa dua orang lagi. Total pasien yang sudah sembuh sebanyak 7.594 orang dari 7.807 kasus sejauh ini.

“Mari kita doakan dua pasien yang dirawat itu segera pulih, sehingga kasus aktif Covid-19 di Agam benar-benar nihil,” katanya.

Disembutkan dr. Hendri, 2 warga Agam yang dirawat itu masing-masing warga Lubuk Basung dan warga Ampek Nagari.

“Saat ini keduanya masih menjalani isolasi di bawah pemantauan pihak puskesmas,” sebutnya.

Sejak beberapa bulan terakhir ulasnya lagi, RSUD Lubuk Basung nihil pasien Covid-19. Artinya, kasus Covid-19 di Kabupaten Agam sudah mulai terkendalikan.

Meski hampir tidak ada lagi penambahan kasus baru, Kabupaten Agam saat ini masih berstatus PPKM Level 3. Hal tersebut dikarenakan cakupan vaksinasi Covid-19 masih di bawah yang ditargetkan.

“Untuk itu kepada seluruh warga Agam yang menjadi sasaran vaksin, mari lakukan suntik vaksin Covid-19, agar kita benar-benar terbebas dari ancaman virus corona ini,” pungkasnya.

Baca Juga

Bantuan Kementan senilai Rp10 miliar untuk ratusan hektare lahan pertanian di Nagari Bukik Batabuah, Kecamatan Canduang, Kabupaten Agam
Bantuan Kementan Rp10 M Cair, Perbaikan Lahan Rusak di Bukik Batabuah Agam Mulai Dikerjakan
Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Agam menggelar bazar pangan murah. Kegiatan ini untuk menstabilkan harga pangan dan menekan
Stabilkan Harga Pangan, Pemkab Agam Gelar Bazar Pangan Murah
Muhammadiyah Sumbar Bersatu Dukung Guspardi dan Yogi di Pilkada Agam
Muhammadiyah Sumbar Bersatu Dukung Guspardi dan Yogi di Pilkada Agam
KPU Agam melaksanakan pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Agam periode 2025-2030 pada Pilkada
Pilkada Agam: Guspardi–Yogi 1, Benni–Muhammad Iqbal 2, Andri–Martias 3, Irwan–Asra 4
Muhammadiyah Agam Dukung Guspardi Gaus dan Yogi Yolanda di Pilbup Agam 2024
Muhammadiyah Agam Dukung Guspardi Gaus dan Yogi Yolanda di Pilbup Agam 2024
Masa Jabatan 92 Nagari di Agam Diperpanjang Menjadi 8 Tahun
Masa Jabatan 92 Nagari di Agam Diperpanjang Menjadi 8 Tahun