Pasien Covid-19 Asal Pasaman Barat Meninggal di RSUD Pariaman

APD dari Pemerintah Pusat untuk Sumatra Barat

Ilustrasi (Pixabay)

Langgam.id - Jumlah pasien covid-19 asal Kabupaten Pasaman Barat yang meninggal dunia bertambah lagi. Seorang pasien dari daerah itu dilaporkan meninggal dunia pada 14 Januari 2021.

"Meninggal sekira pukul 07.00 WIB tanggal 14 Januari 2021 dalam perawatan di RSUD Pariaman dan dimakamkan di Nagari Kinali," kata Juru Bicara Covid-19 Pasaman Barat, Gina Alecia, Kamis (14/1/2021).

Pasien meninggal itu merupakan laki-laki berusia 43 tahun. Almarhum sebelumnya menjalani tes swab pada 12 Januari dan menjalani perawatan di rumah sakit.

Selain, itu ada dua pasien lainnya yang terkonfirmasi positif hari ini. Dua pasien itu merupakan laki-laki berusia 91 tahun dan wanita berusia 59 tahun.

Penambahan kasus positif itu juga dibarengi dengan panembahan pasien sembuh sebanyak tiga orang. Jumlah total pasien sembuh di Pasaman Barat kini menjadi 407 orang.

"Total kasus 465, sembuh 407, meninggal 30, dikarantina dan rawat 28 orang," ucapnya.

"Mari kita saling bekerjasama dalam menghambat laju penularan covid-19 ini dengan selalu bersikap kooperatif serta selalu bersikap tenang," imbuhnya. (*ABW)

Baca Juga

Sebanyak 8.646 pengunjung menikmati keindahan Muaro Sasak dan Pohon Seribu di Kecamatan Sasak Ranah Pasisie, Kabupaten Pasaman Barat,
Pemkab Pasbar Targetkan Kunjungan Wisatawan ke Pantai Sasak 60 Ribu Orang Tahun Ini
Masyarakat Petani Pejuang Nagari Kapa Unjuk Rasa, Tuntut Janji Bupati Pasaman Barat
Masyarakat Petani Pejuang Nagari Kapa Unjuk Rasa, Tuntut Janji Bupati Pasaman Barat
Koperasi, PSN, Konflik Agraria Air Bangis: Mereka yang Terhempas
Koperasi, PSN, Konflik Agraria Air Bangis: Mereka yang Terhempas
Wakil Bupati Pasaman Barat Risnawanto mendatangi warga pendemo dari Pigogah Patibubur, Nagari Air Bangis, di Masjid Raya Sumatra Barat,
Didatangi Wabup Pasbar, Warga Air Bangis Menolak Pulang Sebelum Ada Solusi
Masyarakat Air Bangis tetap melanjutkan aksi dan tuntutannya walaupun diguyur hujan lebat, Selasa (1/8/2023). Hujan mengguyur Kota Padang
BREAKING NEWS: Warga Air Bangis Lanjutkan Aksi Meski Diguyur Hujan Lebat
Masyarakat Air Bangis, Kabupaten Pasaman Barat, yang melakukan demonstrasi di depan kantor Gubernur, melayangkan delapan tuntutan
Ini Tuntutan Masyarakat Air Bangis Kepada Gubernur dan Kapolda Sumbar