Pasar Kambang Pesisir Selatan Terbakar, 3 Mobil Damkar Dikerahkan

Langgam.id- Kebakaran Pasar Kambang Pesisir Selatan

Kebakaran di Pasar Kambang Pesisir Selatan (Foto Instagram @kabarpessel

Langgam.id – Api masih membakar sejumlah bangunan di Pasar Kambang, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatra Barat (Sumbar), Kamis (23/9/2021) malam. Sejumlah unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dikerahkan ke lokasi kejadian.

Baca Juga: Breaking News: Pasar Kambang Pesisir Selatan Terbakar

Kepala Satpol PP dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Pesisir Selatan, Dailipal mengatakan, pihaknya masih melakukan proses pemadaman.

“Sedang bekerja personel. Api masih besar. Informasi lengkap belum dapat, nanti dikabarkan,” kata Dailipal dihubungi langgam.id, Kamis (23/9/2021) malam.

Ia mengungkapkan, sebanyak tiga unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi. “Sementara armada damkar dikerahkan dari damkar Pesisir Selatan,” jelasnya.

Belum diketahui berapa besar dampak dari peristiwa kebakaran ini. Dari video yang beredar, sejumlah masyarakat tampak berupaya membantu proses pemadaman.

Tak jauh dari kobaran api, tampak deretan bangunan yang terbakar sangat dekat dengan salah satu kantor Bank Nagari. Proses pemadaman di lokasi kebakaran dikabarkan masih berlangsung.

Baca Juga

Langgam.id-kereta api kayu tanam - BIM
Mulai 1 Januari 2026 KA Lembah Anai Kini Layani Rute Kayutanam-Stasiun Padang
Kapolda Sumbar Irjen Pol Gatot Tri Suryanta mengungkap sebanyak 39 anggotanya dipecat atau pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH) selama 2025.
Ratusan Personel Polda Sumbar Langgar Kode Etik dan Profesi, 39 Dipecat Selama 2025
Kajari Padang Koswara (tengah)
Kejari Padang Tetapkan Anggota DPRD Sumbar Tersangka Dugaan Korupsi Agunan Fiktif
Kalah 5-1 dari Madura United, Pelatih Semen Padang: Pemain Banyak Cedera
Kalah 5-1 dari Madura United, Pelatih Semen Padang: Pemain Banyak Cedera
Kondisi jembatan kereta api Lembah Anai pascabanjir akhir November lalu. IST
Kementerian Kebudayaan Catat 89 Cagar Budaya Sumbar Terdampak Bencana
Sekjen MPKAS: Sumbar Akan Makin Berduka Jika Jembatan Tinggi KA Lembah Anai Harus Dibongkar
Sekjen MPKAS: Sumbar Akan Makin Berduka Jika Jembatan Tinggi KA Lembah Anai Harus Dibongkar