Pandemi Covid-19, Wagub Audy Ajak HIMA MM Unand Ikut Bangun Sumbar

Pandemi Covid-19, Wagub Audy Ajak HIMA MM Unand Ikut Bangun Sumbar

Wagub Sumbar Audy Joinaldy menerima kunjungan HIMA MM Unand

Langgam.id - Wakil Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Audy Joinaldy mengajak mahasiswa untuk ikut membangun Sumbar agar segera pulih akibat pandemi covid-19. Hal tersebut ia sampaikan saat menerima kunjungan HIMA MM Unand, Kamis (27/5/2021).

"Saya berharap kepada HIMA MM Unand agar turut serta membangun Sumbar sehingga kita bisa segera pulih akibat pandmei covid-19," kata Audy.

Sementara itu, Fajri Adrianto sebagai penanggung jawab MM Unand juga mengundang Wagub untuk memberikan kuliah umum kepada MM Unand dalam waktu dekat.

Tema yang akan dibahas adalah tentang Sumber Daya Manusia, Pariwisata serta Perekonomian Sumbar Pasca Covid-19. Wagub merespon positif rencana kegiatan ini dan bersedia meluangkan waktu untuk memberi materi di setiap seri nantinya.

Diketahui, webinar series dalam waktu dekat tersbeut juga akan menghadirkan beberapa tokoh nasional, pengusaha, perbankan, bupati serta wali kota dan Wagub akan memberikan opening speech di setiap serinya.(Ela)

Tag:

Baca Juga

Mahasiswa KKN UNAND Tanam Jagung Bersama Kelompok Tani Nagari III Koto Aur Malintang Timur
Mahasiswa KKN UNAND Tanam Jagung Bersama Kelompok Tani Nagari III Koto Aur Malintang Timur
Kuliah Umum di UNAND, Komisioner OJK Ajak Mahasiswa Jadi Duta Pasar Modal
Kuliah Umum di UNAND, Komisioner OJK Ajak Mahasiswa Jadi Duta Pasar Modal
Rektor Universitas Andalas (UNAND) Efa Yonnedi memastikan bahwa tidak ada kenaikan biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT) pada tahun ajaran baru
Dampak Kebijakan Efisiensi, UNAND Tegas Tidak Naikkan UKT
UNAND Kukuhkan 10 Guru Besar, Rektor Dorong Lebih Aktif Cari Dana Penelitian
UNAND Kukuhkan 10 Guru Besar, Rektor Dorong Lebih Aktif Cari Dana Penelitian
Rektor UNAND Lantik Dekan Kedokteran dan Pertanian Periode 2025-2030
Rektor UNAND Lantik Dekan Kedokteran dan Pertanian Periode 2025-2030
Universitas Andalas kembali menjadi saksi meriahnya perayaan budaya internasional melalui Global Village 3.0 AIESEC in UNAND.
Global Village AIESEC in UNAND Kembali Sukses Sajikan Festival Budaya Internasional