Pamit Jelang Akhir Jabatan, Pesan Sutan Riska ke ASN: Bangun Dharmasraya dengan Tulus dan Ikhlas

InfoLanggam - Suasana haru menyelimuti halaman Kantor Bupati Dharmasraya pada apel akbar yang digelar di halaman kantor Bupati Dharmasraya, Selasa (18/2/2025).

Hal ini dikarenakan apel akbar tersebut merupakan momen perpisahan bagi Sutan Riska Tuanku Kerajaan yang akan mengakhiri masa jabatannya selama dua periode sebagai Bupati Dharmasraya.

Di hadapan ASN Pemkab Dharmasraya, Sutan Riska menyampaikan kata sambutannya jelang masa jabatannya berakhir.

"Selama hampir sembilan tahun saya mengemban amanah sebagai Bupati Dharmasraya, tentu banyak hal yang telah kita lalui bersama," ujarnya.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada bapak-ibu semua seluruh ASN dan para wali nagari yang telah bekerja dengan penuh dedikasi dan loyalitas," ucapnya.

"Jika dalam perjalanan ini ada kata atau kebijakan yang kurang berkenan, saya dengan tulus meminta maaf," sambung Sutan Riska.

Mendengar kata-kata itu, suasana apel yang semula penuh dengan sikap formal berubah menjadi lebih emosional. Beberapa ASN tampak menundukkan kepala dengan mata yang mulai berlinang.

Dalam pidatonya, Sutan Riska juga mengungkapkan rasa bangganya terhadap kerja kolektif yang selama ini terjalin di lingkungan Pemerintah Kabupaten Dharmasraya.

Menurutnya, segala pencapaian yang telah diraih bukanlah hasil kerja individu, melainkan bukti nyata dari kekuatan kerja sama dan kebersamaan.

"Segudang prestasi yang kita peroleh selama ini bukan karena saya seorang, tetapi hasil dari tim yang solid. Ini adalah prestasi kolektif kita semua,”

"Tanpa kerja keras bersama, mustahil Dharmasraya bisa mencapai kemajuan seperti yang kita capai sekarang," lanjutnya.

Di bawah kepemimpinan Sutan Riska memang banyak perubahan besar terjadi. Infrastruktur berkembang pesat, pelayanan publik semakin baik, dan nama Dharmasraya semakin dikenal di tingkat nasional. Bahkan dirinya juga dipercaya jadi ketua kelasnya para bupati.

Ia juga mengingatkan bahwa birokrasi harus terus bergerak maju, dan setiap pegawai memiliki tanggung jawab untuk terus meningkatkan kompetensi.

"Saya ingin berpesan kepada seluruh ASN Dharmasraya, teruslah belajar dan tingkatkan kapasitas diri. Jangan pernah puas dengan pencapaian yang sudah ada. Persaingan semakin ketat, dan hanya mereka yang mau beradaptasi dan terus berkembang yang akan bertahan," tegasnya.

“Sayangi daerah ini. Bangun daerah ini dengan ketulusan dan keikhlasan,” ujarnya.

Ia percaya, ASN Dharmasraya adalah orang-orang hebat yang siap menghadapi tantangan di mana pun berada.

”Saya titip Dharmasraya kepada bapak dan ibu semua. Majunya Dharmasraya adalah di tangan bapak dan ibu,” ujarnya.

Usai memberikan kata sambutan, Sutan Riska bersama sang istri, Puti Intan Dewi turun dari podium dan mulai menyalami satu per satu ASN yang hadir.

Tangisan semakin pecah, dan banyak yang tak kuasa menahan rasa haru. Sutan Riska pun beberapa kali tampak berusaha menyembunyikan suasana hatinya.

Seterusnya, Sekda Adlisman beserta Ketua DWP, Syafni akan mengantarkan Sutan Riska beserta isteri ke kediaman pribadi di Nagari Sungai Rumbai, untuk memulai pengabdian baru di tengah-tengah masyarakat. (*)

Baca Juga

Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani, mendapat sambutan hangat dari jamaah Masjid Shirothol Mustaqim, Nagari Sungai Duo,
Bupati Dharmasraya Disambut Hangat Jamaah Masjid Shirothol Mustaqim Sungai Duo
Bupati Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani bertemu dengan Wakil Ketua Komisi IV DPR RI, Alex Indra Lukman, Senin (17/3/2025).
Bupati Minta Dukungan Pusat Bantu Pulihkan Sektor Pertanian di Dharmasraya Pasca Banjir
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani bertemu dengan Direktur Distribusi PLN, Adi Priyanto di kantor pusat PLN di Jakarta, .
Kunjungi PLN, Bupati Dharmasraya Usulkan Program Listrik Bagi Nagari Panyubarangan
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani menemui Direktur Utama Telkomsel, Nugroho, Anggota DPR RI asal Sumbar, Andre Rosiade.
Bupati Dharmasraya Usulkan Pembangunan BTS di 8 Nagari ke Telkomsel
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani melaksanakan kunjungan kerja ke Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR)
Ditemani Sutan Riska Bertemu Wamen PU, Bupati Annisa Usulkan Perbaikan Infrastruktur di Dharmasraya
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani menggagas program One Village One Product (OVOP). Program ini digagas sebagai langkah strategis
Perkuat Ekonomi Warga, Bupati Dharmasraya Gagas Program One Village One Product