Padang, Kota Pertama di Indonesia Diakui UNESCO-IOC Sebagai Siaga Tsunami

Pantai Padang dari udara. (Sumber: Istimewa/@dedetsaugia)

Pantai Padang dari udara. (Sumber: Istimewa/@dedetsaugia)

Langgam.id - Kota Padang, Sumatra Barat mendapat pengakuan dari dunia internasional. UNESCO-IOC menetapkan Kota Padang sebagai masyarakat siaga tsunami atau kota pertama di Indonesia.

Pengakuan itu disampaikan UNESCO-IOC secara tertulis kepada Pemerintah Kota Padang melalui IOTIC-BMKG. Dalam surat bertanggal 21 Desember 2022 itu disampaikan bahwa dua kelurahan di Padang ditetapkan sebagai kelurahan siaga tsunami.

"Alhamdulilah, dua kelurahan kita, Lolong Belanti dan Purus ditetapkan UNESCO-IOC sebagai siaga tsunami," kata Wali Kota Padang Hendri Septa dikutip dari laman Diskominfo Padang, Sabtu (24/12/2022).

UNESCO-IOC mengakui dua kelurahan di Padang sebagai masyarakat siaga tsunami setelah melakukan penilaian langsung dan mengunjungi Kota Padang beberapa waktu lalu.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Padang Andree Algamar menyebutkab sertifikat pengakuan dari UNESCO-IOC akan diserahkan dalam kegiatan apel kesiapsiagaan. Pemko Padang mengagendakan apel kesiapsiagaan pada Senin (26/12/2022) mendatang.

“Sertifikat pengakuan Internasional Tsunami Ready Community dan pengukuhan Tsunami Ready Community UNESCO-IOC digelar pada Apel Kesiapsiagaan,” jelas Andre.

Apel Kesiapsiagaan digelar Senin depan di Pantai Purus pada pukul 14.30 WIB. Kegiatan itu akan dihadiri Kepala BMKG Dwikorita Karnawati, Kepala BNPB Letjen Suharyanto, Gubernur Sumatra Barat Mahyeldi Ansharullah, Wali Kota Padang Hendri Septa, serta undangan lainnya.

Andree Algamar mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak atas pencapaian ini. Terutama kepada BPBD, Kogami, serta seluruh masyarakat kota.

“Ucapan terimakasih kepada seluruh pihak,” tutur Sekdako Padang.

Ikuti berita terbaru dan terkini dari Langgam.id.  Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

 

Baca Juga

PKS Resmi Usung Muhammad Iqbal dan Amasrul di Pilkada Padang 2024
PKS Resmi Usung Muhammad Iqbal dan Amasrul di Pilkada Padang 2024
Satpol PP Padang mengamankan 21 muda-mudi di salah satu hotel di Kecamatan Padang Utara pada Selasa dini hari (16/7/2024).
Terjaring Razia di Hotel, 21 Muda-mudi Diamankan Satpol PP Padang
Satpol PP Padang menertibkan belasan bangunan liar yang berdiri di atas trotoar Kelurahan Padang Pasir, Kecamatan Padang Barat, Kamis
Langgar Perda, Belasan Bangunan Liar di Kelurahan Padang Pasir Ditertibkan Petugas
Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Padang, Fauzan Ibnovi mengatakan bahwa saat ini terdapat sekitar 777 koperasi di Kota Padang.
Diskop dan UKM Mencatat Ada Ratusan Koperasi Tidak Aktif di Padang
Investasi Sejak Dini
Perda Nomor 11 Tahun 2009, Tawarkan Kemudahan Investasi di Kota Padang
Sebanyak 2.122 kasus tuberculosis (TBC) ditemukan di Kota Padang hingga Juni 2024. Hal itu diungkapkan Pj Sekda Padang, Yosefriawan saat
2.122 Kasus TBC Ditemukan di Padang hingga Juni 2024, Terbanyak di Koto Tangah