Padang Dikepung Banjir, BMKG: Hujan Diprediksi hingga Jumat Pagi

Padang Dikepung Banjir, BMKG: Hujan Diprediksi hingga Jumat Pagi

Salah satu ruas jalan yang tergenang banjir di Padang. (Foto: Dharma Harisa)

Langgam.id - Kota Padang diguyur hujan lebat pada Kamis malam (13/07/2023), hingga Jum'at dini hari (14/07/2023). Peringatan dini BMKG menyebutkan hujan sudah terjadi sejak pukul 19.20 WIB.

Hingga saat ini, kurang lebih hujan dengan intensitas tinggi telah terjadi selama delapan jam di Kota Padang. BMKG memperkirakan, hujan masih akan berlangsung hingga pukul 08.00 WIB, Jumat (14/7/2023) pagi.

Kawasan dengan guyuran paling tinggi meliputi Kecamatan Padang Timur, Padang Barat, Padang Utara, Kuranji, Nanggalo, Koto Tangah. Menyebar hingga Kecamatan Padang Selatan, Bungus Teluk Kabung, Lubuk Begalung, Lubuk Kilangan, Pauh.

Dari pantauan Langgam.id sejumlah kawasan pemukiman di Kota Padang tergenang banjir. Selain itu, beberapa ruas jalan dan fasilitas publik ikut tergenang. Tinggi air bervariasi. Mulai dari mata kaki, hingga 2-3 meter atau setinggi atap rumah.

Baca Juga: Jalan-Jalan Tergenang Banjir, Banyak Kendaraan Terjebak di Padang

Beberapa wilayah yang terkena dampak banjir tersebut, antara lain: Kelurahan Belimbing, Lapai, Padang Pasir, Ulak Karang, Ampang Kuranji, Pampangan Lubuk Begalung, Jl. Veteran Dalam, Sumpur, dan Pasa Gadang.

Kawasan lainnya seperti Gor Haji Agus Salim, Siteba, Nanggalo, Jondul, Rawang, juga ikut terdampak.

Selain itu juga terjadi longsor di beberapa titik lokasi. Informasi yang Langgam.id himpun, salah satunya berada di jalan akses Gunung Padang.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang saat ini masih menghimpun titik lokasi banjir yang ada di Kota Padang. "Informasi terus kami himpun. Tim sedang di lapangan," kata Hariza Riko Humas BPBD Padang. (*/Fs)

Baca Juga

Seorang remaja yang terseret ombak di Pantai Ujung Batu, Kelurahan Pasie Nan Tigo, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, pada dua hari lalu
Remaja Terseret Ombak saat Mandi di Pantai Ujung Batu Padang Ditemukan Meninggal
12 Aktivis Ditangkap Kala Aksi Damai di Depan Mapolda Sumbar
12 Aktivis Ditangkap Kala Aksi Damai di Depan Mapolda Sumbar
Mekanisasi Pertanian di Alahan Panjang: Drone Mulai Diuji Coba untuk Tingkatkan Efektivitas Produksi
Mekanisasi Pertanian di Alahan Panjang: Drone Mulai Diuji Coba untuk Tingkatkan Efektivitas Produksi
Naik Sejak 2 Minggu Belakangan, Harga Cabai di Padang Tembus Rp 95 Ribu 1 Kg
Harga Sejumlah Komoditas di Padang Panjang Turun
Sesar Sianok Picu Gempa M 4,6 di Padang Panjang
Sesar Sianok Picu Gempa M 4,6 di Padang Panjang
Desain surat suara untuk PSU pada 13 Juli 2024 nanti sudah disetujui oleh 16 calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dapil Sumbar.
PSU Pasaman, Pengamat UNAND Nilai Tantangannya adalah Menumbuhkan Kepercayaan Publik