Nakes di Sumbar Vaksinasi Dosis Ketiga, Dimulai dari RSUP M Djamil

Langgam.id-Dinas Kesehatan Sumbar

Kepala Dinas Kesehatan Sumbar Arry Yuswandi. [foto: Rahmadi/langgam.id]

Langgam.id – Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) akan memulai pelaksanaan vaksinasi covid-19 dosis ketiga atau vaksin booster bagi seluruh tenaga kesehatan (nakes). Saat ini masih dalam proses menyiapkan vaksinasi tersebut.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Sumbar Arry Yuswandi mengatakan belum semua daerah melakukan vaksinasi booster. Saat ini pihak masih menunggu laporan untuk jumlah yang akan mendapatkan vaksinasi ketiga ini.

“Kita baru memulai. Mudah-mudahan kalau sudah ada angkanya bisa segera disampaikan,” katanya di Istana Gubernur Sumbar, Kamis (5/8/2021).

Arry menambahkan, vaksinasi dosis ketiga saat ini hanya diberikan kepada tenaga kesehatan maupun tenaga pendukung kesehatan yang sebelumnya telah mendapatkan dosis pertama dan kedua vaksin covid-19.

Baca juga: Stok Vaksin di Gudang Dinkes Sumbar Habis, Arry: Tunggu Distribusi dari Pusat

Jumlah nakes yang akan diberikan vaksinasi ketiga sesuai dengan jumlah nakes yang ada di Sumbar. Terutama bagi nakes yang memberikan pelayanan bagi pasien covid-19 di Sumbar.

“Kalau jumlah dosisnya ada sebanyak 30.660 dosis vaksin moderna yang dialokasikan. Kalau untuk nakes yang melayani pasien covid-19 ini cukup,” katanya.

Arry mengungkapkan, dosis tersebut diperkirakan cukup untuk tenaga kesehatan di Sumbar karena jumlahnya sudah disesuaikan. Dia memperkirakan jumlah tenaga kesehatan dan tenaga pendukung kesehatan di Sumbar ada sebanyak 31 ribu lebih.

Akan tetapi terangnya, ada beberapa yang belum bisa divaksin. Sementara yang menerima vaksin booster ini harus yang dua kali vaksin.

“Jadi sudah mulai dilakukan di RSUP M Djamil, di kabupaten kota sedang diproses. Kapannya, menyesuaikan tergantung kesiapan masing-masing daerah karena berpacu juga dengan vaksinasi dosis kedua,” ujarnya.

Baca Juga

PLMTH di Jorong Muaro Busuak, Kabupaten Solok, Sumbar sebagai sumber energi listrik swadaya warga
Menjajaki Transisi Energi Swadaya Warga di Kaki Bukit Barisan
Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
984 Huntara untuk Sumbar, Prabowo Perintahkan Rampung Sebelum Ramadan
Semen Padang akan menjamu Bhayangkara FC Lampung pada pekan kesembilan Liga Super League 2025/2026, Senin sore (20/10/2025) di Stadion Haji
Lawan Persis Solo, Semen Padang FC Bidik Kemenangan Sebelum Jeda Paruh Musim
Banjir bandang merendam pemukiman wawrga di Kota Padang, Jumat (28/11/2025). BPBD
Bencana Picu Inflasi Sumbar Melambung Tinggi
Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
Pemerintah Bangun 750 Huntara untuk Korban Banjir Sumbar
Jaime Giraldo pemain baru Semen Padang
Jaime Giraldo Resmi Gabung ke Semen Padang FC