Musrenbang RPJMD Sumbar, Pemkab Solsel Usulkan Sejumlah Program ke Pemprov

Musrenbang RPJMD Sumbar, Pemkab Solsel Usulkan Sejumlah Program ke Pemprov

Bupati Solok Selatan Khairunas saat menghadiri Musrenbang RPJMD Sumbar di Padang. (foto: Pemkab Solok Selatan)

Langgam.id - Bupati Solok Selatan (Solsel) Khairunas menyampaikan sejumlah usulan program pada Musrenbang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Sumbar yang digelar di Padang (6/5/2021).

Usulan yang disampaikan Khairunas tersebut merupakan program-program yang menjadi irisan antara misi Gubernur/Wagub Sumbar terpilih dengan Bupati/Wabup Solok Selatan terpilih.

"Kita berharap agar pemerintah propinsi dapat mengakomodir irisan-irisan proram pada visi misi Pemprov Sumbar dengan visi misi pada Pemkab Solsel," ujar Khairunas.

Ia menjelaskan, usulan yang disampaikan tersebut yaitu program peningkatan sumber daya manusia dan kesehatan, Solsel mengusulkan pengembangan SMK Peternakan, penyediaan beasiswa unggulan, penambahan peserta asuransi kesehatan BPJS, serta peningkatan pelayanan kesehatan di puskesmas dan RSUD.

"Selanjutnya untuk sektor keagamaan, Solsel usulkan program berupa pembentukan rumah tahfiz di setiap jorong," sebutnya.

Kemudian sebut Khairunas, pada sektor ekonomi terdapat program satu kepala keluarga (KK) satu ekor sapi, pengelolaan perhutanan sosial agar dapat memberdayakan masyarakat sekitar, serta pengembangan inovasi untuk produk-produk UMKM.

Pada pembangunan infrastruktur kata Khairunas, diusulkan peningkatan jalan nasional dan provinsi, melalui peningkatan jalan nasional Lubuk Selasih-Surian, Surian-Padang Aro, serta Padang Aro-Kerinci.

"Serta interkoneksi Solok Selatan-Dharmasraya dan juga interkoneksi Solok Selatan dengan Pesisir Selatan yaitu Kambang-Muara Labuh," bebernya. (*/yki)

 

Baca Juga

Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah kunjungi PT Supreme Energy-PTLP Muaro Laboh, Kabupaten Solok Selatan pada Sabtu (18/1/2025).
Kunjungi PT Supreme Energi di Solsel, Mahyeldi Dorong Pengembangan Energi Baru Terbarukan
Damri di Solok Selatan Belum Kembali Beroperasi, Ini Penjelasan Pemda
Damri di Solok Selatan Belum Kembali Beroperasi, Ini Penjelasan Pemda
Ribuan peserta mengikuti Gowes Chapter III di Solok Selatan pada Sabtu (28/12/2024). Kegiatan ini merupakan salah satu agenda penutup tahun
Ribuan Pesepeda Ikuti Gowes Chapter III di Solok Selatan
Kabag Ops Polres Solok Selatan, AKP Dadang Iskandar, tersangka dalam kasus penembakan Kasat Reskrim Polres Solok Selatan, akan menjalani
Ombudsman Desak Polisi Ungkap Motif Penembakan Kasat Reskrim Solok Selatan
Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI) Sumatra Barat menyebut insiden penembakan Kasatreskrim Polres Solok Selatan, AKP Ryanto
Kasus Penembakan Kasatreskrim Solsel, WALHI Sumbar Sebut Ini Tragedi Kejahatan Lingkungan
Martius resmi diusulkan menjadi ketua DPRD Kabupaten Solok Selatan definitif untuk masa jabatan 2024-2029. Sementara David Tester
Martius Diusulkan Jadi Ketua DPRD Solok Selatan Definitif