Muhammad Fadli, Dosen Muda UIN Imam Bonjol yang Dilantik Jadi Ketua Ikatan Pustakawan Indonesia Sumbar

Ketua Pengurus Daerah Ikatan Pustakawan Indonesia Sumatra Barat (PD IPI Sumbar) Muhammad Fadli

Ketua Pengurus Daerah Ikatan Pustakawan Indonesia Sumatra Barat (PD IPI Sumbar) Muhammad Fadli

Langgam.id- Ketua Umum Pengurus Pusat Ikatan Pustakawan Indonesia Teuku Syamsul Bahri melantik Muhammad Fadli sebagai Ketua Pengurus Daerah Ikatan Pustakawan Indonesia Sumatra Barat (PD IPI Sumbar), di Auditorium Kampus III UIN Imam Bonjol Padang, Rabu (15/11/2023).

Fadli sehari-hari merupakan dosen di Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang. Fadli yang kini berusia 34 tahun itu menjadi ketua PD IPI termuda se Indonesia.

“Kami apresiasi kepengurusan PD IPI Sumbar dipimpin oleh anak muda yang energik dan inovatif, saya yakin PD IPI Sumbar semakin berkembang karena diisi barisan anak-anak muda yang inovatif dan visioner," ujar Teuku Syamsul dalam sambutannya.

Fadli terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Daerah IPI Sumbar pada 24 Juli 2023 lalu. Sebelumnya, IPI Sumbar dipimpin Wardarusmen (mantan Asisten II Setda Sumbar).

Fadli mengajak seluruh elemen berkolaborasi, untuk mengembangkan profesi pustakawan di Sumbar.

"Pustakawan sebagai sebagai kawah candradimuka dalam gerakan literasi harus mampu menjadi mitra pemerintah, swasta dan masyarakat dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045," ujarnya.

Fadli lulusan Ilmu Informasi Perpustakaan Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjadjaran (Unpad). Ia melanjutkan S2 di Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Komunikasi Unpad.

Pria kelahiran Padang itu pernah mengikuti course “Integrated Micro Finance Management” Leiden University, Netherland.

Ia menjadi dosen Fakultas Ilmu Komunikasi Unpad pada 2012 - 2015, dan pendamping Program Perpuseru Indonesia.

Kemudiam, ia pulang kampung dan bekerja sebagai Kepala UPT Perpustakaan UPI YPTK Padang pada 2015 - 2018.

Fadli berhasil lulus CPNS sebagai Dosen Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam, di UIN Imam Bonjol pada 2019.

Selain menjadi dosen, ia kini menjabat Sekretaris Lembaga Penjamin Mutu UIN IB pada 2023 ini. Sebelumnya, menjadi Sekretaris Kopertais Wilayah VI Sumatera Barat sejak 2021.

Selain itu, Fadli juga termasuk dalam Tim Penyusun Bahan Ajar Universitas Terbuka. Ia juga ditunjuk sebagai Asesor Lembaga Akreditasi Perpustakaan Nasional sejak 2021.

Baca Juga

Raih Akreditasi Unggul, UIN Imam Bonjol Padang Siap Bersaing di Tingkat Global
Raih Akreditasi Unggul, UIN Imam Bonjol Padang Siap Bersaing di Tingkat Global
Raih Predikat Unggul,  Rektor UIN Imam Bonjol: Bukti Kualitas dan Dedikasi
Raih Predikat Unggul, Rektor UIN Imam Bonjol: Bukti Kualitas dan Dedikasi
Satgas PPKS UIN Imam Bonjol Padang sudah menerima sejumlah laporan dari mahasiswi korban pelecehan seksual oleh oknum dosen.
UIN IB Padang Segera Tindaklanjuti Kasus Mahasiswi Diduga Dilecehkan Oknum Dosen
Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang (UIN IB) akan menurunkan 2.027 orang mahasiswa untuk mengikuti proses Kuliah Kerja Nyata (KKN)
2.027 Mahasiswa UIN IB Padang Akan Ikuti KKN ke-50 Tahun 2024
Ibadah haji merupakan rukun Islam kelima yang wajib dilaksanakan bagi umat Islam yang mampu. Bagi banyak jemaah, haji merupakan mimpi
Haji Ramah Lansia: Fokus Kementerian Agama RI Tahun 2024
Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang menggelar upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional ke-116
UIN Imam Bonjol Padang Gelar Upacara Bendera Hari Kebangkitan Nasional ke-116