MTQ Ramadan ke-2 Dharmasraya Ditutup, Kecamatan Koto Salak Mendominasi Juara

Langgam.id – Acara kegiatan MTQ Ramadan ke-2 tingkat Kabupaten Dharmasraya yang berlangsung di Masjid Agung Dharmasraya berlangsung sukses. Kegiatan penutupan MTQ Ramadan ini berlangsung pada Kamis (13/4/2023).

Acara ini ditutup langsung oleh Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan yang diwakili oleh Administrasi Umum, Khairuddin.

Dalam sambutannya, Asisten III mengatakan bahwa dengan dilaksanakannya MTQ Ramadan oleh Pemerintah Kabupaten Dharmasraya dalam rangka untuk memeriahkan syiar Islam di bulan suci Ramadhan dan memperingati nuzulul Quran.

MTQ ramadhan ini terdiri dari kafilah masing-masing kecamatan, dan cabang yang dilombakan adalah cabang tilawah putra putrid dan cabang azan. Peserta yang mengikuti kegiatan ini berjumlah 22 orang untuk cabang tilawah remaja.

Kemudian, 11 orang untuk cabang azan yang merupakan utusan masing-masing kecamatan. Dan kegiatan ini dilaksanakan mulai 11 sampai dengan 13 April lalu.

“Kegiatan ini dalam upaya peningkatan iman dan taqwa membina ukhuwah islamiyah, dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan syiar Islam di Kabupaten Dharmasraya. Selain itu, momentum pelaksanaan MTQ ramadhan pada tahun ini hendaknya bisa kita jadikan sebagai salah satu tonggak dalam rangka membina qori dan qori’ah yang berpotensi,” kata Asisten III.

Selain itu kata Asisten III, bahawa atas nama Pemerintah Kabupaten Dharmasraya mengucapkan selamat kepada para pemenang MTQ Ramadan. Dan diharapkan agar tetap berlatih walaupun sudah mendapatkan juara. Kepada qori dan qoriah yang belum mendapatkan juara agar jangan berkecil hati, karena kegagalan adalah keberhasilan yang tertunda.

“Semoga tetap semangat untuk berusaha dan berlatih secara maksimal. Dan ikutilah pada MTQ yang akan datang,” katanya.

Sedangkan pemenang dalam cabang tilawah remaja putra, juara I Yayang Devalma dari Kecamatan Koto Salak. Juara II Muhammad Rizky dari Kecamatan Koto Baru. Juara III Igo Aprise dari Kecamatan Sungai Rumbai.

Pemenang cabang tilawah remaja putrid, Juara I Azhari Ramadhani dari Kecamatan Koto Salak, Ilfi Syahida Rahmi dari Kecamatan Sitiung. Dan Juara III Zahrotuddiniah dari Kecamatan Sungai Rumbai.

Pemenang cabang azan, juara I Revan Ferdiansyah dari Kecamatan Padang Laweh. Juara II Abdi Abid dari Kecamatan Sitiung. Dan juara III Aldyl Fadly dari Kecamatan Koto Salak. (*)

Baca Juga

Pemerintah dan masyarakat Nagari Koto Baru, Kecamatan Koto Baru, Kabupaten Dharmasraya, menggelar musyawarah nagari, Rabu (8/10/2025).
Cegah Maraknya Pencurian Sawit, Pemnag Koto Baru Dharmasraya Bakal Susun Perna
Monev Keterbukaan Informasi Publik 2025, Dharmasraya Targetkan jadi Kabupaten Informatif
Monev Keterbukaan Informasi Publik 2025, Dharmasraya Targetkan jadi Kabupaten Informatif
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani melantik dan mengambil sumpah jabatan sebanyak 35 pejabat administrator dan pengawas
Lantik 35 Pejabat Administrator dan Pengawas, Bupati Annisa Ingatkan Kecepatan Pelayanan Publik
Dishub Dharmasraya Temukan Truk Sawit Bawa Muatan Lebihi Tonase
Dishub Dharmasraya Temukan Truk Sawit Bawa Muatan Lebihi Tonase
Dinas Perhubungan (Dishub) Dharmasraya melakukan penambalan jalan berlubang yang membahaykan pengendara di Jalan Lintas Sumatra Palo Padang,
Bahayakan Pengendara, Dishub Dharmasraya Tambal Lubang di Jalan Lintas Sumatra
Diberikan Kepada 2.000 Siswa, Bupati Annisa Luncurkan Program Beasiswa Dharmasraya Juara
Diberikan Kepada 2.000 Siswa, Bupati Annisa Luncurkan Program Beasiswa Dharmasraya Juara