Mitigasi Tsunami, BNPB Akan Tanam 4 Ribu Pohon di Sumbar

Mitigasi Tsunami, BNPB Akan Tanam 4 Ribu Pohon di Sumbar

Wali Kota Padang, Mahyeldi Ansharullah menemui Kepala BNPB Pusat, Doni Monardo di Jakarta (Foto: Humas Pemko Padang)

Langgam.id – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Pusat akan tanam 4 ribu pohon di sepanjang pantai di Sumatra Barat, sebagai upaya mitigasi bencana tsunami.

Pohon yang akan ditanam berupa Cemara Udang dan Pulai. “Akan kita taman sepanjang pantai yang ada di Kota Padang, Pesisir Selatan serta Kabupaten dan Kota Pariaman,” ujar Kepala BNPB Pusat, Letjen Doni Monardo.

Dia menyebutkan, pohon yang akan ditanam, guna menahan terjangan tsunami. “Untuk melindungi masyarakat dari hantaman tsunami, penanaman pohon itu perlu dilakukan. Terutama di daerah padat penduduk,” ujarnya saat ditemui Wali Kota Padang, Mahyeldi Ansharullah, di Jakarta, Rabu (20/02/2019).

Dia menyebutkan, upaya mitigasi perlu dilakukan, terutama menyiapkan generasi yang memiliki budaya kesiapsiagaan bencana. “Selain itu, kesiapsiagaan infrastruktur, iya juga,” ungkapnya.

Hasil Rakornas BNPB dan BPBD se-Indonesia beberapa waktu lalu di Surabaya, Doni menyebutkan bahwa koordinasi dan konsolidasi semua pihak harus dibangun sejak dini. “Itu guna memperkuat kesiapsiagaan terhadap bencana,” jelasnya.

Selain itu, Wali Kota Padang, Mahyeldi Ansharullah mengatakan, Kota Padang butuh dukungan BNPB untuk membangun dan memperbanayak shelter di daerah itu. “Hingga saat ini, masih ada daerah padat penduduk yang belum memiliki shelter sama sekali,” ujarnya.

Upaya mitigasi yang sudah dilakukan di Kota Padang berupa program Cerdas Bencana. “Program itu termasuk sekolah, menyiapkan generasi cerdas bencana. Selain itu, ada juga program Keluarga Caerdas Bencana,” ungkapnya.

Terkait rencana penanam pohon, Mahyeldi ucapkan terimakasih kepada BNPB. “Kita juga berharap dukungan BNPB untuk menambah shelter di Kota Padang,” kata Mahyeldi. (FZ)

Baca Juga

Profil Surya Tri Harto, Urang Awak yang Jabat Direktur Utama Pertamina Internasional Shipping
Profil Surya Tri Harto, Urang Awak yang Jabat Direktur Utama Pertamina Internasional Shipping
Jazeera Islamic International Primary School, SD di Sumbar yang Terapkan Kurikulum Cambridge Secara Penuh
Jazeera Islamic International Primary School, SD di Sumbar yang Terapkan Kurikulum Cambridge Secara Penuh
Gubernur Sumbar Ajak Perantau Perkuat Bank Nagari, Gebu Minang Dukung Penuh
Gubernur Sumbar Ajak Perantau Perkuat Bank Nagari, Gebu Minang Dukung Penuh
Lulusan TK SafaMarwa Padang Bisa Berbahasa Inggris dan Hafal Ayat-ayat Pendek
Lulusan TK SafaMarwa Padang Bisa Berbahasa Inggris dan Hafal Ayat-ayat Pendek
Ulil Abshar Abdalla dan Logika yang Tidak Selaras
Ulil Abshar Abdalla dan Logika yang Tidak Selaras
Profil Arry Yuswandi yang Ditunjuk Presiden Prabowo Jadi Sekda Sumbar
Profil Arry Yuswandi yang Ditunjuk Presiden Prabowo Jadi Sekda Sumbar