Meski Kalah Telak dari Anies, 6 Daerah di Sumbar Ini Masih Dikuasai Prabowo

Langgam.id - Pasangan capres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka kalah telak di Sumatra Barat dalam Pilpres 2024. Pasangan ini harus mengakui kemenangan capres nomor urut 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.

Data real count KPU terbaru per Senin (19/2/2024) pukul 17.00 WIB dengan suara masuk 71,80 persen dari 12.614 TPS dari total keseluruhan 17.569 TPS, Anies masih unggul jauh.

Pasangan Anies-Imin meraih 56,9 persen atau 949.619 suara, jauh meninggalkan pesaing terdekatnya pasangan Prabowo-Gibran yang meraih 39 persen atau 650.838 suara. Sementara pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD hanya meraih 4,1 persen atau 68.452 suara.

Anies mayoritas memenangi suara di sebagian besar daerah di Sumbar yang pada pemilu 2014 dan 2019 lalu dimenangkan oleh Prabowo. Meski kali ini suara Anies sangat dominan, namun ia harus kalah di sejumlah daerah.

Prabowo masih menjadi penguasa di 6 daerah di Sumbar untuk Pilpres 2024. Enam daerah itu adalah Kabupaten Dharmasraya, dimana Prabowo unggul 62,94 persen sedangkan Anies hanya 28,11 persen, dan Ganjar 8,95 persen.

Kemudian, Kabupaten Kepulauan Mentawai ia unggul 52,5 persen, Anies hanya 14,48 persen, dan Ganjar 33,02 persen.

Di Kabupaten Pasaman Barat Prabowo unggul 48,63 persen, Anies 46,89 persen, dan Ganjar 4,47 persen. Di Kabupaten Pesisir Selatan Prabowo meraih 48,85 persen, Anies 47,26 persen, dan Ganjar 3,89 persen.

Lalu, di Kabupaten Sijunjung Prabowo unggul 53,48 persen, Anies 42,71 persen, Ganjar 3,81 persen. Dan Kabupaten Solok Selatan Prabowo unggul 60,64 persen, Anies 35,65 persen, dan Ganjar 3,71 persen.

Sisanya, pasangan Anies-Muhaimin unggul di 13 kabupaten/kota yakni Kota Padang, Kota Solok, Kota Sawahlunto, Kota Padang Panjang, Kota Pariaman, Kota Bukittinggi, dan Kota Payakumbuh.

Selain itu, juga di Kabupaten Agam, Kabupaten Solok, Tanah Datar, Padang Pariaman, Limapuluh Kota, dan Pasaman. (*/Fs)

Baca Juga

Musibah longsor terjadi di jalur Padang-Solok, tepatnya di bawah Tugu Bingkuang pada Selasa (7/5/2024) sekitar pukul 13.30 WIB.
Akses Jalan Padang-Solok Lumpuh Total Akibat Longsor, 1 Mobil Terseret Material
Survei Spektrum Politika: Elektabilitas Andre Rosiade Dekati Mahyeldi, Berpeluang Kalahkan Petahana
Survei Spektrum Politika: Elektabilitas Andre Rosiade Dekati Mahyeldi, Berpeluang Kalahkan Petahana
Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri pada Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag, Saiful Mujab mengatakan, bahwa pihaknya terus
PPIH Embarkasi Padang Berangkatkan 6.592 Jemaah Haji Tahun Ini
Padang masuk ke dalam delapan kota di Indonesia menjadi pilihan masyarakat untuk menikmati masa tua. Hal itu berdasarkan survei GoodStats
Triwulan I/2024: BPS Catat Ekonomi Sumbar Tumbuh 4,37 Persen, Masih di Bawah Nasional
Seriusi Maju Sebagai Cagub Sumbar, Rektor UNP Ganefri Mendaftar ke Nasdem
Seriusi Maju Sebagai Cagub Sumbar, Rektor UNP Ganefri Mendaftar ke Nasdem
KAI, kereta padang pariaman
Gubernur Sumbar: Rencana Reaktivasi Jalur Kereta Api Sudah Masuk RPJP