Mendarat di Padang, Eduardo Almeida Segera Tukangi Semen Padang FC

Eduardo Almeida bersama Manajemen Semen Padang FC

Eduardo Almeida bersama Manajemen Semen Padang FC. (ist)

Langgam.id - Pelatih asal Portugal, Eduardo Almeida, akhirnya sampai di Kota Padang hari ini, Rabu (5/2/2020) siang. Pelatih berlisensi Eropa itu akan segera memimpin penyusunan tim Kabau Sirah jelang merumput di Liga 2 2020.

Direktur Keuangan dan Umum Semen Padang FC, Hermawan Ardiyanto, mengatakan kedatangan Eduardo merupakan langkah menuju persiapan tim menghadapi Liga 2.

"Intinya kita datangkan sebagai persiapan awal musim ini. Kita ingin semua berjalan baik, mulai kita bergerak," katanya kepada langgam.id, Rabu (5/2/2020).

Secara resmi, tim Semen Padang FC belum mengikat kontrak dengan Eduardo. Manajemen masih memproses hal itu dan kontrak akan segera diurus.

"Masih proses semuanya, kalau sudah tiba di Padang tentu mulai proses kita jalankan dulu. Kita datangkan untuk memulai persiapan," katanya.

Selain urusan kontrak, Eduardo juga akan segera memimpin seleksi para pemain yang diajukan oleh manajemen. Untuk nama-nama pemain itu akan diumunkan nanti.

"Dukungan terus mengalir kepada kita, dengan hadirnya Eduardo kita berharap semoga berjalan sesuai rencana dan target kita," katanya.

Sementara itu, Eduardo mengaku belum mengetahui kapan tepatnya akan memulai menyeleksi pemain, hal itu masih dibicarakan dengan manajemen.

"Saya belum tahu kapan rekrut pemain," katanya.

Sedangkan soal kontrak dengan manajemen, hal itu katanya masih dibahas. "Soal itu kami masih mengerjakannya," katanya. (Rahmadi/ICA)

Baca Juga

Dua pemain muda Semen Padang FC dipanggil Timnas Indonesia untuk persiapan AFC-17 Asian Cup 2025.Asian Cup 2025 bakal digelar di Arab Saudi
Dua Pemain Muda Semen Padang FC Dipanggil Timnas Hadapi Asian Cup U-17
Semen Padang FC menggelar latihan jelang pertandingan menghadapi tamunya, Bali United, yang dijadwalkan pada 20 Januari 2024 mendatang
Semen Padang FC Gelar Latihan Jelang Menjamu Bali United
Rektor ITP Lantik WR dan Dekan Periode 2025-2029
Rektor ITP Lantik WR dan Dekan Periode 2025-2029
Sempat tertinggal 1-0 dari Borneo FC pada babak pertama putaran kedua Liga 1 BRI Indonesia, Semen Padang FC balas skor jadi 1-3.
Berhasil Comeback, Semen Padang FC Keluar Zona Degradasi Usai Hajar Borneo
Semen Padang FC tertinggal 0-1 dari Borneo FC pada babak pertama putaran kedua paruh musim Liga 1 BRI Indonesia.
Babak Pertama, Semen Padang FC Tertinggal 0-1 dari Borneo FC
Semen Padang FC Kembali Datangkan Pemain Asing Baru, Kiper Asal Brasil Arthur Augusto
Semen Padang FC Kembali Datangkan Pemain Asing Baru, Kiper Asal Brasil Arthur Augusto