Memahami 6 Karakter Generasi Z, Bukan Cuma Familiar Teknologi Sejak Kecil

gen z

Ilustrasi generasi milenial (pixabay)

Langgam.id - Generasi Z atau Gen Z disebut sebagai generasi yang lahir setelah generasi Y. Kumpulan orang yang termasuk ke dalam generasi ini adalah mereka yang lahir di tahun 1995 sampai dengan 2010.

Umumnya mereka yang merupakan generasi Z disebut juga sebagai i-Generation atau generasi internet. Generasi Z selalu terhubung dengan dunia maya dan dapat melakukan segala sesuatunya dengan menggunakan kecanggihan teknologi yang ada.

Bahkan gadget sudah menjadi pegangannya sejak kecil. Anak Gen Z juga memiliki karakteristik yang berbeda dengan generasi lainnya. Dikutip dari Tempo.co, karakteristik Gen Z tersebut yaitu:

1. Mahir teknologi
Gen Z merupakan generasi yang hidup di zaman teknologi dan hal itu bukan menjadi sebuah rahasia. Bahkan di zaman ini aplikasi komputer mulai berkembang sehingga segala sistem yang ada mulai dilakukan dengan metode komputerisasi.

Kemampuan generasi ini dalam menguasai teknologi dianggap merupakan bawaan sejak lahir. Generasi ini tentu dapat melakukan akses dengan cepat dan mudah sehingga bisa lebih diandalkan dalam hal IPTEK.

2. Suka berkomunikasi
Pengertian gen Z serta karakteristiknya berikutnya adalah miliki ciri suka berkomunikasi dengan semua kalangan. Saat ini generasi ini semakin mengembangkan proses komunikasinya misalnya dengan menggunakan berbagai macam jejaring sosial yang semakin merebak di dunia internet.

Melalui jejaring sosial inilah orang mulai berkomunikasi dan berekspresi secara spontan sehingga terkadang seolah bertindak atau berkata tanpa sopan dan santun.

3. Mengumbar privasi
Penggunaan jejaring sosial yang ada digunakan para Generasi Z untuk menunjukkan segala hal yang dialaminya. Jadi di masa sekarang ini orang sudah mulai banyak mengumbar privasi. Untuk mengatasi hal ini beberapa orang mulai menggunakan platform yang bersifat lebih privasi dan sementara saja atau tidak permanen.

4. Lebih mandiri
Karakteristik dari Gen Z jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya adalah lebih mandiri. Anak Gen Z lebih sering mengambil keputusan secara mandiri tanpa melibatkan peran dan pertimbangan dari orang lain. Tidak hanya itu saja, anak Gen Z juga lebih memilih untuk belajar dan berkembang sendiri.

5. Lebih toleran
Sikap toleransi tampaknya mulai dikembangkan oleh generasi milenial ini. Generasi yang umumnya lahir di akhir abad 19 mulai bisa menerima segala perbedaan yang ada dengan sikap lapang dada disertai dengan toleransi. Generasi ini juga dapat menerima dan menghormati semua orang dan lingkungan yang berbeda dengannya.

6. Penuh ambisi
Karir dan perkembangan diri serta kesuksesan mencerminkan karakter dari generasi di era digital ini. Generasi ini tidak cepat merasa puas diri dan selalu ingin terus berkembang.

Mengejar impian selalu diupayakan dengan baik bahkan terkadang mengabaikan kepentingan orang lain. Karakter individualistis dan egosentris mungkin ada di dalam diri anak Generasi Z karena adanya ambisi yang penuh.(Tempo/Ela)

Tag:

Baca Juga

Mengenal VPN dan Manfaatnya untuk Keamanan Online
Mengenal VPN dan Manfaatnya untuk Keamanan Online
Realme Luncurkan Smartphone Tangguh, Realme C61, dengan RAM 24GB di Harga Sejutaan
Realme Luncurkan Smartphone Tangguh, Realme C61, dengan RAM 24GB di Harga Sejutaan
Realme GT 6: Kembalinya Sang "AI Flagship Killer" dengan Performa Terdepan dan Fitur Unggulan
Realme GT 6: Kembalinya Sang "AI Flagship Killer" dengan Performa Terdepan dan Fitur Unggulan
Melangkah Maju: Transformasi Pertanian Melalui Inovasi Teknologi
Melangkah Maju: Transformasi Pertanian Melalui Inovasi Teknologi
Lenovo Hadirkan Laptop Gaming Paling Powerful
Lenovo Hadirkan Laptop Gaming Paling Powerful
Lenovo Seri Yoga 2023, Hadirkan Performa, Keserbagunaan, Mobilitas untuk Para Kreator Digital
Lenovo Seri Yoga 2023, Hadirkan Performa, Keserbagunaan, Mobilitas untuk Para Kreator Digital