Material Longsor Hambat Akses Padang-Solok, Polisi Berlakukan Buka-Tutup

Material Longsor Hambat Akses Padang-Solok, Polisi Berlakukan Buka-Tutup

Tumpukan material longsor di kawasan Sitinjau Lauik. [Foto: Polsek Lubuk Kilangan]

Langgam.id - Longsor terjadi di Jalan Lintas Padang-Solok kawasan Sitinjau Lauik, Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar), Kamis (23/6/2022). Material longsor menutup badan jalan sejak pukul 11.30 WIB.

Pihak kepolisian memberlakukan sistem buka tutup bagi kendaraan yang melintas. Saat ini, material longsor sedang dilakukan pembersihan.

"Jalan sudah bisa digunakan kendaraan dengan dengan sistem buka tutup," kata Kapolsek Lubuk Kilangan, Kompol Lija Nesmon, Kamis (23/6/2022).

Dari video yang beredar, tampak material longsor cukup tinggi. Sejumlah pengendara yang bisa melintas hanya kendaraan sepeda motor.

Kabid Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang, Basril menyebutkan, pihaknya telah mendatangi lokasi kejadian.

Baca Juga: Akibat Besarnya Anggaran, Rencana Pembangunan Fly Over Sitinjau Lauik Dibatalkan

"Petugas sudah di lokasi, dan kami berkoordinasi dengan Dinas PUPR untuk membersihkan material longsor," katanya.

---

Dapatkan update berita Sumatra Barat terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Audy Joinaldy: Pemrov Sumbar Komitmen Larang Alfamart dan Indomaret
Resmi Mundur dari PPP, Audy Joinaldy Pamit ke Plt Ketum dan Sekjen 
Minggu ketiga Juli 2024 ini, sebanyak delapan komoditas pangan di Kota Padang Panjang, Sumatra Barat (Sumbar), turun harga.
Harga dan Kebutuhan Pangan di Kota Padang Relatif Stabil
Asysyfa Maisarah, Anak Buruh Tani Asal Limapuluh Kota Merajut Mimpi di UGM
Asysyfa Maisarah, Anak Buruh Tani Asal Limapuluh Kota Merajut Mimpi di UGM
Ketua DPP PPP Bidang Politik dan Pemerintahan, Audy Joinaldy mengantarkan bakal calon legislatif (bacaleg) partainya ke KPU Sumbar
Jelang Pilkada 2024, Audy Joinaldy Mundur dari PPP
Cukup mengagetkan bagi publik Sumatera Barat ketika Wakil Gubernur Audy Joinaldy (Audy) memasang baliho yang menyatakan dirinya sebagai bakal calon gubernur Sumatera Barat 2024-2029.
"Test the Water" Ala Audy Joinaldy
Usai Muncul Baliho Bacagub, Audy Joinaldy dan Sutan Riska Makan Siang Bareng
Usai Muncul Baliho Bacagub, Audy Joinaldy dan Sutan Riska Makan Siang Bareng