Masuk 3 Besar Nasional, Sumbar Jadi Daerah Paling Tidak Patuh Prokes

satgas covid-19 sumbar, prokes sumbar

Ilustrasi memakasi masker [canva]

Langgam.id - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 menyebut masyarakat Sumatra Barat (Sumbar) paling tidak patuh menjalankan protokol kesehatan.

Ketua Bidang Data dan Teknologi Informasi Satgas Covid-19, Dewi Nur Aisyah mengatakan hal itu berdasarkan data kepatuhan warga dalam menggunakan masker dan menjaga jarak di lingkup desa dan kelurahan.

Selain Sumbar, dua provinsi lainnya juga masuk kategori paling tidak patuh protokol kesehatan.

"Jadi tiga provinsi dengan kepatuhan memakai masker rendah adalah Gorontalo, Sumatra Barat, Maluku Utara. Sedangkan untuk jaga jarak, mirip, cuma bedanya Maluku Utara naik jadi peringkat kedua, Sumatra Barat jadi peringkat ketiga," kata Dewi dalam siaran Youtube BNPB, dikutip Kamis (5/8/2021).

Tiga provinsi dengan tingkat kepatuhan terendah memakasi masker yakni:
1. 70,24 persen kelurahan dan desa di Gorontalo
2. 59 persen kelurahan dan desa di Sumatra Barat
3. 53,33 persen kelurahan dan desa di Maluku Utara

Baca juga: Pasien Covid-19 Sumbar Bertambah 942, Meninggal 16 Orang

Sedangkan tiga provinsi dengan kepatuhan terendah menjaga jarak yakni:
1. 71,43 persen kelurahan dan desa di Gorontalo
2. 60 persen kelurahan dan desa di Maluku Utara
3. 56,32 persen kelurahan dan desa di Sumatra Barat

Ia menjelaskan, sembilan provinsi mengalami penurunan kepatuhan menggunakan masker. Sedangkan desa dan kelurahan yang tidak patuh menjaga jarak ada delapan provinsi.

Baca Juga

Raih Cumlaude, Bupati Dharmasraya Resmi Menyandang Gelar Magister Administrasi Publik dari Unand
Raih Cumlaude, Bupati Dharmasraya Resmi Menyandang Gelar Magister Administrasi Publik dari Unand
Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Harga cabai di Pasar Raya Padang mengalami kenaikan jelang Ramadan. 
Siapkan Kebijakan Strategis, Gubernur Yakin Harga Pangan Sumbar Terkendali Saat Ramadan
Nasdem
DPR RI Dapil Sumbar I: Sengit Perebutan Kursi Kedua Nasdem
Survei SBLF: Nofi Candra Berpeluang Besar Melenggang ke DPR RI di Pemilu 2024
Survei SBLF: Nofi Candra Berpeluang Besar Melenggang ke DPR RI di Pemilu 2024
Prof Amir Syarifuddin
Mengenang Prof Amir Syarifuddin: Berawal dari Guru Agama dan Berakhir Juga sebagai Guru Agama
Anggota DPR RI Guspardi Gaus
Pemerintah Buka 2,3 Juta Lowongan CPNS 2024, Guspardi Gaus: Kesempatan Besar Bagi Fresh Graduate dan Honorer