Mahasiswi Unand Ditemukan Meninggal Tergantung, Dekan: Belum Tentu Bunuh Diri

Pria Dianiaya di Padang

Ilustrasi - korban meninggal dunia. (Foto: pixabay.com)

Langgam.id - Seorang mahasiswi Universitas Andalas (Unand) Padang ditemukan meninggal dunia tergantung di kamar kosnya. Ia ditemukan teman satu kos di Jalan Kapalo Koto, Pauh, Padang sekitar pukul 17.00 WIB, Selasa (3/9/2019).

Mahasiswi berinisial MA, 19 tahun, asal Jambi tersebut, merupakan mahasiswi Jurusan Administrasi Negara, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Unand.

Dekan FISIP Unand Alfan Miko yang dihubungi Langgam.id pada Rabu (4/9/2019) menyebutkan, kepolisian sudah berkoordinasi dengan kampus.

"Begitu mendapat kabar, pimpinan kampus sejak dari universitas, fakultas dan jurusan datang ke lokasi. Segala hal tentang penyelidikan kasus ini, kita serahkan kepada kepolisian. Ini domain polisi," katanya.

Miko berharap tidak mendahului penyelidikan yang dilakukan polisi soal kasus ini. "Meski disebutkan ditemukan tergantung, belum tentu juga bunuh diri atau gantung diri."

Soalnya, kata Miko, ada temuan bercak darah dan tidak seperti tergantung. "Kita tunggu hasil penyelidikan polisi. Sejauh ini belum ada pernyataan resmi."

Korban sendiri, menurutnya, telah dibawa ke rumah sakit Bhayangkara sejak Selasa malam untuk diotopsi. "Orang tua juga sudah diberi tahu," katanya.

Pihak kampus, menurut Miko, ada di rumah sakit untuk mengikuti perkembangan. "Kita juga sudah sediakan ambulance untuk membawa jenazah ke kampung halaman. Termasuk untuk teman-temannya yang akan mengantar," ujarnya.

Berdasar keterangan dosen pembimbing akademik, kata Miko, tidak ada tanda-tanda MA sedang dalam masalah. "Anak ini biasa-biasa saja. Makanya, perlu kita tunggu dulu keterangan polisi," ujarnya. (HM)

Baca Juga

Content Creator For Business : Strategi Efektif Membangun Brand Awareness
Content Creator For Business : Strategi Efektif Membangun Brand Awareness
Ambulans Tabrak Anggota Polisi yang Bubarkan Tawuran di Padang, Sopir Ternyata Mabuk
Ambulans Tabrak Anggota Polisi yang Bubarkan Tawuran di Padang, Sopir Ternyata Mabuk
72 Kendaraan Balap Liar Diamankan, Polresta Padang Beri Peringatan Keras
72 Kendaraan Balap Liar Diamankan, Polresta Padang Beri Peringatan Keras
Kapolresta Padang, Kombes Pol Ferry Harahap memimpin kegiatan serah terima jabatan Kapolsek Padang Utara, Selasa (19/3/2024) di Lapangan.
Kapolsek Padang Utara Berganti, Kini Dijabat AKP Rommy Kurnia Putra
Ini Tanda Kesehatan Mental Kamu Sedang Terganggu
Ini Tanda Kesehatan Mental Kamu Sedang Terganggu
Fenomena Pernikahan Usia Dini, Ini Tantangan dan Dampaknya
Fenomena Pernikahan Usia Dini, Ini Tantangan dan Dampaknya