LLDIKTI Wilayah X Tawarkan 46 Kuota Magang dan Studi Independen Bersertifikat

LLDIKTI Wilayah X Tawarkan 46 Kuota Magang dan Studi Independen Bersertifikat

Program magang LLDIKTI. (Foto: Dok. Humas)

Langgam.id - Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) angkatan 7 Kemendikbudristek sudah dibuka. Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah X melalui “Program Basamo” menawarkan 46 kuota magang bagi mahasiswa di seluruh Indonesia.

Kepala LLDIKTI Wilayah X Afdalisma mengatakan program MSIB Angkatan 7 yang diusung merupakan “Program Basamo” atau Program Bersama yang digagas untuk mahasiswa di seluruh Indonesia sebagai bagian dari implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka di LLDIKTI Wilayah X.

“Program Basamo merupakan salah satu upaya LLDIKTI Wilayah X memfasilitasi mahasiswa dan perguruan tinggi dalam implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Ada 46 kuota bagi mahasiswa Indonesia untuk mengasah kompetensi serta mendapatkan pengetahuan ssuai bidang yang diminati,” ujarnya, dalam keterangan resmi, dikutip Langgam, Selasa (28/5/2024).

Lebih lanjut, Afdalisma menyampaikan bahwa 46 kuota magang pada Program Basamo tersebut tersebar pada posisi sebagai Content Media Creator, Hubungan Masyarakat, Sarana dan Prasarana Perkantoran, Pengelola Arsip Dinamis, Pengelola Data Perencanaan dan Penganggaran, dan Pengelola Laboratorium Pendidikan.

Kemudian, Pengelola Layanan Hukum dan Ketatalaksanaan, Pengelola Layanan Kelembagaan Perguruan Tinggi, Pengelola Layanan Mutu Pembelajaran, Pengelola Data Sistem Informasi dan Kerja Sama, Pengelola Layanan Kemahasiswaan, dan Pengelola Layanan Tenaga Kependidikan.

Setiap mahasiswa baik PTN maupun PTS dapat melakukan pendaftaran untuk mengisi posisi magang Program Basamo yang dibuka hingga tanggal 10 Juni 2024 melalui https://kampusmerdeka.kemdikbud.go.id/program.

Saat magang pada program Magang MSIB Program Basamo, mahasiswa mendapat keuntungan berupa BBH (Bantuan Biaya Hidup), mobilisasi/travel, dan mentorship.

Magang MSIB merupakan program magang yang diawasi langsung oleh Kemendikbudristek selama 1 (satu) semester untuk mendapatkan pengalaman kerja dan pengetahuan tentang praktik terbaik dari industri maupun instansi yang diminati mahasiswa. (*/Fs)

Tag:

Baca Juga

Tingkatkan Mutu, LLDIKTI Fasilitasi Kolaborasi PTS dan LKP di Sumbar
Tingkatkan Mutu, LLDIKTI Fasilitasi Kolaborasi PTS dan LKP di Sumbar
LLDIKTI Wilayah X Dorong PTS Maksimalkan Program MBKM
LLDIKTI Wilayah X Dorong PTS Maksimalkan Program MBKM
Kampus Merdeka Fair 2024, Kolaborasi Implementasikan Program MBKM
Kampus Merdeka Fair 2024, Kolaborasi Implementasikan Program MBKM
LLDIKTI Serahkan SK Prof Elfiondri, Guru Besar ke 11 Universitas Bung Hatta
LLDIKTI Serahkan SK Prof Elfiondri, Guru Besar ke 11 Universitas Bung Hatta
Pj Wako Padang dan Bunda PAUD Kunjungi TK Negeri Pembina dan SDN 34 Pastikan MPLS Berjalan Baik
Pj Wako Padang dan Bunda PAUD Kunjungi TK Negeri Pembina dan SDN 34 Pastikan MPLS Berjalan Baik
PNM Salurkan 250 Paket Bantuan untuk Korban Bencana di Tanah Datar
PNM Salurkan 250 Paket Bantuan untuk Korban Bencana di Tanah Datar