• Masuk
  • Daftar
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Langgam.id
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
Langgam.id
Home Berita

Lemas Saat Berpuasa? Ini 4 Tips Ampuh Jaga Tubuh dari Kepala Dinkes Padang

Redaksi
07/05/2019 | 14:16 WIB
A A
Sayur dan kacang-kacangan menjadi menu wajib saat sahur dan berbuka (pixabay)

Sayur dan kacang-kacangan menjadi menu wajib saat sahur dan berbuka (pixabay)

Langgam.id – Bulan Ramadan kadang dijadikan alasan untuk bermalas-malasan. Banyak juga yang mengeluh letih bekerja lantaran menahan haus dan minum.

Padahal, jika setiap orang yang berpuasa menjaga dan memperhatikan pola makan dan minum selama berbuka dan sahur, puasa dijamin tidak sedikit pun mengganggu aktivitas.

Baca Juga

30 Susunan Menu Masakan Padang untuk Berbuka Puasa

Manfaat Berbuka Puasa dengan Kurma dan Air Kelapa

Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang Feri Mulyani Hamid mengatakan, ada 4 hal yang perlu diperhatikan selama berpuasa. Jika hal tersebut dikonsumsi dengan baik, dijamin tubuh kuat selama berpuasa.

Pertama, setiap orang yang berpuasa memerlukan makanan yang mengandung karbohidrat. Sebab, tubuh butuh karbohidrat untuk membuat glukosa yang menjadi sumber energi utama tubuh. Glukosa adalah sejenis zat gula yang digunakan sebagai energi atau disimpan agar bisa digunakan nantinya.

“Karbohidrat ada dalam nasi, pasta dan roti. Sebaiknya, konsumsi karbohidrat saat sahur. Agar manfaat energinya terasa saat puasa dan tubuh tidak gampang lemas,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang, Feri Mulyani Hamid, Selasa (7/5/2019).

Selanjutnya, tubuh memerlukan cairan yang cukup. Saat berbuka dan sahur, tubuh membutuhkan minuman. Seperti air, susu, jus, teh atau yang dapat memberikan hidrasi tanpa kalori berlebih. Namun, dari semua minuman, paling wajib adalah air mineral atau air putih.

Menurutnya, tubuh menggunakan air di semua sel, organ, dan jaringan. Jika tubuh kehilangan air melalui pernapasan, berkeringat, dan pencernaan, sangat penting untuk menghidrasinya lagi dengan meminum cairan dan mengonsumsi makanan yang mengandung air.

“Paling tidak, 5 gelas air saat berbuka dan 5 gelar air saat sahur,” katanya.

Ketiga, tubuh juga perlu diberi sayur dan kacang-kacangan. Kedua jenis ini menjadi sumber makanan wajib saat berpuasa. Sebab, demua sayur dan kacang-kacangan memberikan kombinasi dari serat larut dan tidak larut.

“Serat membantu menjaga usus bekerja dengan baik dan memperlambat penguraian makanan menjadi glukosa dalam darah. Serat larut juga dapat membantu mengontrol kadar kolesterol dalam darah,” katanya.

Terakhir, tubuh perlu mengkonsumsi buah-buahan. Misalnya kurma bisa menjadi hidangan legendaris yang bisa dimakan saat berbuka. Kandungan gula di dalam kurma baik untuk memicu energi tubuh. “Alpukat, jeruk dan timun suri juga baik untuk tubuh,” katanya. (*/RC)

Tags: jaga tubuh berpuasamenu berbuka
Bagikan5TweetKirim

Baca Juga

Langgam.id - Satpol PP menerjunkan 40 personel berpakaian bebas atau seperti tim Buser untuk mengawasi pelajar di Kota Padang.

Satpol PP Kerahkan 40 Personel Bak Buser untuk Awasi Pelajar di Kota Padang

01/08/2022 | 20:04 WIB
Langgam.id - Lahirnya UU Provinsi Sumbar menguntungkan bagi sebagain daerah di Sumbar, meskipun ada juga daerah yang merasa dirugikan.

Eka Putra Sebut UU Provinsi Sumbar Momentum Tanah Datar untuk Kembangkan Wisata Bukit Marapalam

01/08/2022 | 19:48 WIB
Langgam.id - Wakil Bupati Pasaman Barat (Pasbar) Risnawanto menyorot kinerja ASN dan Tenaga Harian Lepas (THL) di daerah yang ia pimpin.

Sorot Kinerja ASN dan THL, Wabup Pasbar: Setiap Apel Begini-begini Saja, Tak Ada Perubahan

01/08/2022 | 19:18 WIB
Langgam.id - Mantan Bupati Kabupaten Mentawai, Yudas Sabaggalet menyebutkan Undang-undang Provinsi Sumbar tidak adil bagi Mentawai.

Yudas Sabaggalet Sebut UU Provinsi Sumbar Tak Adil Bagi Mentawai

01/08/2022 | 15:51 WIB

Discussion about this post

Terpopuler

Berita terbaru dan terkini hari ini: Arief Muhammad buka rumah makan Payakumbuah Masakan Minag di Tangerang, Banten.

Arief Muhammad Buka Rumah Makan Padang di Tangerang, Lokasinya Bekas Restoran Nan Gombang

01/06/2022 | 17:53 WIB
Dr. Zulfan Tadjoeddin, Associate Professor in Development Studies, Western Sydney University, Australia. (Foto: Dok Pribadi)

Ada Apa dengan Kapitalisme Religius (KR)?

30/07/2022 | 13:54 WIB
Sumatra Barat dan Pulau Sumatra. (Peta: openstreetmap.org)

15 Pahlawan Nasional dari Sumatra Barat

10/11/2020 | 16:33 WIB
Langgam.id - Mantan Bupati Kabupaten Mentawai, Yudas Sabaggalet menyebutkan Undang-undang Provinsi Sumbar tidak adil bagi Mentawai.

Yudas Sabaggalet Sebut UU Provinsi Sumbar Tak Adil Bagi Mentawai

01/08/2022 | 15:51 WIB
Langgam.id - Sejumlah organisasi pemuda yang tergabung dalam Aliansi Mentawai Bersatu meminta UU Provinsi Sumbar direvisi.

Dinilai Diskriminatif, Aliansi Mentawai Bersatu Minta UU Provinsi Sumbar Direvisi

01/08/2022 | 15:13 WIB
Langgam.id

Berita  •  Khas  •  Palanta  •  Kolom

Ikuti Kami

Copyright 2019-2021 PT. Langgam Digital Nusantara | All rights reserved.

Tentang  •  Kerjasama & Iklan  •  Pedoman Media Siber  •  Ketentuan Privasi  •  Indeks 

Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
  • Masuk
  • Daftar

Copyright 2021 PT. Langgam Digital Nusantara | All rights reserved.

Selamat datang

Silakan masuk ke akun anda

Forgotten Password? Daftar

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In