Langgam dan Witbox Resmi Luncurkan Lambox Entertainment 

Langgam.id - Perusahaan media siber Langgam.id dan media kreatif Witbox, meluncurkan Lambox Entertainment, Sabtu (13/7/2024).

Lambox Entertainment adalah perusahaan hiburan yang bergerak di bidang media, Event Organizer dan rumah produksi.

“Kita berkolaborasi dengan membuat IP baru yaitu Lambox Entertainment,” ujar CEO Langgam Andri El Faruqi.

Kata Andri, kolaborasi ini penting untuk membangun ekosistem yang sehat dengan konten berkualitas.

“Kolaborasi ini juga untuk terus eksis dalam bisnis,” ujarnya.

Lambox Entertainment sudah aktivasi beberapa program, yaitu Lambox Show, Lambox Music dan Lambox Sport.

“Di antara iven Lambox Sport yaitu Lambuik Bulu, turnamen badminton antar influencer se Sumbar. Konsepnya sportaiment,” ujarnya.

CEO Witbox Ahmad Hafis mengatakan, iven ini merupakan aktivasi sportainment pertama Langgam.id bersama Witbox. Ke depan akan ada beberapa sportaiment-sportainment yang akan diaktivasi lagi.

"Terima kasih teman-teman influencer sudah mau berkolaborasi. Ini sesuatu yang baru bagi kita dan insya Allah kita akan bikin kolaborasi yag mengasikkan ke depannya," bebernya. 

Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldy memberikan apresiasinya kepada Langgam.id dan Witbox. Semoga kolaborasi ini menghasilkan ide-ide kreatif bagi Sumbar.

“Tentunya ini akan menjadi contoh postif untuk pemuda-pemudi  Sumbar dan ujungnya untuk pembangunan Sumbar di semua bidang," ujar Audy.

Baca Juga

Groundbreaking Fly Over Sitinjau Lauik, Andre Rosiade: Bukti Komitmen Presiden Prabowo Bangun Sumbar
Groundbreaking Fly Over Sitinjau Lauik, Andre Rosiade: Bukti Komitmen Presiden Prabowo Bangun Sumbar
Jemaah Calon Haji Kloter Pertama Embarkasi Padang Sudah Berangkat ke Tanah Suci
Jemaah Calon Haji Kloter Pertama Embarkasi Padang Sudah Berangkat ke Tanah Suci
Groundbreaking Proyek Flyover Sitinjau Lauik, Menteri PU: Didesain Aman Gempa
Groundbreaking Proyek Flyover Sitinjau Lauik, Menteri PU: Didesain Aman Gempa
Petaka di Lapas Bukittinggi: Warga Binaan Oplos Alkohol Parfum-Minuman Kemasan, 1 Meninggal Dunia
Petaka di Lapas Bukittinggi: Warga Binaan Oplos Alkohol Parfum-Minuman Kemasan, 1 Meninggal Dunia
Praktisi keinsinyuran nasional, Ulul Azmi, berpandangan kondisi Sumatra Barat (Sumbar) dinilai mengalami stagnasi dalam pertumbuhan ekonomi
Praktisi Keinsinyuran: Kepemimpinan di Sumbar Perlu Akselerasi Pembangunan dan Inovasi
Susunan Kloter Jemaah Haji Embarkasi Padang
Susunan Kloter Jemaah Haji Embarkasi Padang