Laka Lantas di Sumbar Naik 8,6 Persen di Mei 2023, Tertinggi di Padang

Jumlah laka lantas di Sumbar pada Mei 2023 mencapai 339. Angka ini mengalami peningkatan 8,6 persen dibandingkan jumlah laka lantas April

Data kecelakaan lalu lintas di Sumbar periode Januari-Mei 2023. [foto: Akun IG @ditlantas_poldasumbar]

Langgam.id – Jumlah kecelakaan lalu lintas (laka lantas) di Sumatra Barat (Sumbar) pada Mei 2023 mencapai 339. Angka ini mengalami peningkatan 8,6 persen dibandingkan jumlah laka lantas pada April 2023.

Dikutip dari akun Instagram @ditlantas_poldasumbar pada Rabu (14/6/2023), jumlah kecelakaan lalu lintas di Sumbar pada April 2023 mencapai 312.

Sementara itu, pada Mei 2023, jumlah korban meninggal dunia sebanyak 32 orang. Angka ini turun 2,7 persen dibandingkan korban meninggal dunia pada April 2023 yaitu sebanyak 38 orang.

Kemudian untuk korban luka berat pada Mei 2023 mencapai 18 orang atau turun 3,2 persen dibanding April 2023 yaitu 25 orang.

Sedangkan korban luka ringan pada Mei 2023 di Sumbar cukup tinggi yaitu mencapai 535 orang. Angka ini naik 7,8 persen dibandingkan korban luka ringan pada April 2023 yaitu 496 orang.

Selain itu, berdasarkan wilayahnya, pada Mei 2023, jumlah laka lantas tertinggi terdapat di Resta Padang terdapat sebanyak 91. Sedangkan terendah di Res Solok Selatan dan Res Mentawai yaitu tidak ada laka lantas.

Berikut data kecelakaan lalu lintas di Sumbar pada Mei 2023:

  1. Resta Padang: 91
  2. Res Pasaman Barat: 35
  3. Res Padang Pariaman: 34
  4. Res Pariaman: 27
  5. Res Pesisir Selatan: 22
  6. Res Agam: 19
  7. Res Padang Panjang: 15
  8. Res Bukittinggi: 14
  9. Res Dharmasraya: 14
  10. Res Tanah Datar: 12
  11. Res Pasaman: 11
  12. Res Solok Kota: 10
  13. Res Payakumbuh: 9
  14. Res Solok: 9
  15. Res Sijunjung: 8
  16. Res Limapuluh Kota: 5
  17. Res Sawahlunto: 4
  18. Res Mentawai: –
  19. Res Solok Selatan: –

Baca Juga

Kisah Chatib Sulaiman yang Belum Jadi Pahlawan Nasional
Kisah Chatib Sulaiman yang Belum Jadi Pahlawan Nasional
Pemain baru Semen Padang Maicon Souza
Kabau Sirah Umumkan Transfer Maicon Souza, Pemain Berdarah Brazil
Pemain baru Semen Padang FC Guillermo Fernandez yang merupakan eks penggawa Athletic Bilbao
Resmi Berseragam Semen Padang FC, Mantan Penyerang Bilbao Latihan Perdana di Indarung
Semen Padang FC Resmi Rekrut Gelandang Serang Asal Jepang 
Semen Padang FC Resmi Rekrut Gelandang Serang Asal Jepang 
PLMTH di Jorong Muaro Busuak, Kabupaten Solok, Sumbar sebagai sumber energi listrik swadaya warga
Menjajaki Transisi Energi Swadaya Warga di Kaki Bukit Barisan
Babak pertama Semen Padang FC ketinggalan satu gol dari Bhayangkara FC dalam laga pekan kesembilan Liga Super League 2025/2026,
Semen Padang FC Bakal Cuci Gudang Skuad Hadapi Putaran Kedua