Kunjungi Gor Agus Salim, Raffi Ahmad Bahas Kandang RANS Nusantara FC di Padang

Kunjungi Gor Agus Salim, Raffi Ahmad Bahas Kandang RANS Nusantara FC di Padang

Rafathar di Gor Haji Agus Salim. [Foto: Potongan video @raffinagita1717]

Langgam.id - Selebriti Raffi Ahmad terpantau mengunjungi Gor H Agus Salim, Minggu (25/12/2022). Akankah lapangan bola di Padang itu bakal dijadikan kandang RANS Nusantara FC?

Sinyal akan menjadikan Gor H Agus Salim sebagai kandang RANS Nusantara FC terbesit dalam percakapan Raffi dengan anaknya Rafathar. Percakapan itu diunggah di akun Instagram @raffinagita1717.

"Kalau RANS di sini gimana, RANS FC," tanya Raffi pada Rafathar. Anaknya menimpali dengan pertanyaan, apakah mau menyewa.

Tidak cukup sampai di sana, Rafathar menyebut keinginannya untuk miliki dua lapangan bagi RANS FC. Katanya, satu di Jakarta, satu lagi di Padang.

"Lapangannya ada dua. Satu di Jakarta, satu di sini," kata Rafathar.

Rafathar menyebut lapangan H Agus Salim bagus. Namun dia mempertanyakan apakah lapangannya tidak dipakai.

"Ya bagus, kan Aa (Rafathar, red) orang Padang, RANS FC di sini aja," tutur Raffi Ahmad sambil melayangkan videonya ke seamtari GOR H Agus Salim.

Dalam unggahan lain terlihat, Raffi ke Padang bersama anak dan istrinya Nagita Slavina. Mereka juga memposting suasana di Marawa Beach.

Baca Juga: Raffi Ahmad, Judika, Iko Uwais hingga Slank Bakal Hadir di Padang Meriahkan Hari Jadi Sumbar ke-77

Di Marawa, Raffi dan Nagita larut bersama pengunjung mulai nyanyi bareng dan we selfie. Raffi juga memuji sunset di ufuk depan Marawa Beach.

Baca Juga

Kepala Dinas Pariwisata Kota Padang, Yudi Indrasyani mengatakan sebanyak 123.046 wisatawan mengunjungi 13 objek wisata selama sepekan lebaran
123.046 Orang Kunjungi 13 Objek Wisata di Padang Saat Libur Lebaran 2025
Dinas Kominfo dan Informatika (Diskominfo) sudah menuntaskan pemasangan WiFi di semua SMP negeri di Kota Padang pada Kamis (17/4/2025).
Pemasangan WiFi Tuntas, 45 SMP Negeri di Padang Bisa Nikmati Internet Gratis
Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Padang mengimbau masyarakat untuk mengecek peralatan listrik sebelum melaksanakan mudik.
Cegah Kebakaran, Warga Diimbau Cek Peralatan Listrik Sebelum Mudik
Sebanyak 13 titik pos pengamanan (pospam) disiagakan selama libur Lebaran 2025. Titik-titik pospam itu tersebar di berbagai lokasi strategis
13 Pos Pengamanan Disiagakan di Padang Selama Libur Lebaran
Sebuah pohon jenis jawi-jawi dengan panjang sekitar 30 meter dan diameter 30 cm tumbang menimpa rumah dan menghambat akses jalan di Gates
Pohon Tumbang di Lubeg Padang, Timpa Rumah dan Hambat Akses Jalan
Sitinjau Lauik Longsor, Jalan Padang-Solok Tak Bisa Dilewati
Sitinjau Lauik Longsor, Jalan Padang-Solok Tak Bisa Dilewati