Kunjungi Gor Agus Salim, Raffi Ahmad Bahas Kandang RANS Nusantara FC di Padang

Kunjungi Gor Agus Salim, Raffi Ahmad Bahas Kandang RANS Nusantara FC di Padang

Rafathar di Gor Haji Agus Salim. [Foto: Potongan video @raffinagita1717]

Langgam.id – Selebriti Raffi Ahmad terpantau mengunjungi Gor H Agus Salim, Minggu (25/12/2022). Akankah lapangan bola di Padang itu bakal dijadikan kandang RANS Nusantara FC?

Sinyal akan menjadikan Gor H Agus Salim sebagai kandang RANS Nusantara FC terbesit dalam percakapan Raffi dengan anaknya Rafathar. Percakapan itu diunggah di akun Instagram @raffinagita1717.

“Kalau RANS di sini gimana, RANS FC,” tanya Raffi pada Rafathar. Anaknya menimpali dengan pertanyaan, apakah mau menyewa.

Tidak cukup sampai di sana, Rafathar menyebut keinginannya untuk miliki dua lapangan bagi RANS FC. Katanya, satu di Jakarta, satu lagi di Padang.

“Lapangannya ada dua. Satu di Jakarta, satu di sini,” kata Rafathar.

Rafathar menyebut lapangan H Agus Salim bagus. Namun dia mempertanyakan apakah lapangannya tidak dipakai.

“Ya bagus, kan Aa (Rafathar, red) orang Padang, RANS FC di sini aja,” tutur Raffi Ahmad sambil melayangkan videonya ke seamtari GOR H Agus Salim.

Dalam unggahan lain terlihat, Raffi ke Padang bersama anak dan istrinya Nagita Slavina. Mereka juga memposting suasana di Marawa Beach.

Baca Juga: Raffi Ahmad, Judika, Iko Uwais hingga Slank Bakal Hadir di Padang Meriahkan Hari Jadi Sumbar ke-77

Di Marawa, Raffi dan Nagita larut bersama pengunjung mulai nyanyi bareng dan we selfie. Raffi juga memuji sunset di ufuk depan Marawa Beach.

Baca Juga

Hujan deras yang melanda Kota Padang sejak Kamis (1/1/2025) malam hingga Jumat (2/1/2025) menyebabkan debit air sejumlah aliran sungai
Jalan ke Batu Busuk Padang Putus Total Diterjang Banjir, Ratusan KK Terisolasi
Wali Kota Padang, Fadly Amran mengatakan bahwa dalam waktu dekat Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Maruarar Sirait,
Menteri PKP Bakal ke Padang, 250 Huntap Bagi Korban Bencana Akan Dibangun
Ribuan anak-anak mengikuti khitan gratis di Baznas Padang yang dimulai pada Senin (22/12/2025) hingga Sabtu (27/12/2025).
Ribuan Anak Akan Ikuti Khitan Gratis Baznas Kota Padang
Sebagian besar warga terdampak bencana yang kini menempati rumah hunian sementara (huntara) di Lubuk Buaya, Kecamatan Koto Tangah
Disdukcapil Padang Hadirkan Pelayanan Adminduk di Huntara Koto Tangah
Akses jalan Batu Busuk di Kecamatan Pauh, Kota Padang, sudah bisa kembali dilewati oleh kendaraan roda dua. Sebelumnya, akses jalan tersebut
Sempat Putus Akibat Banjir, Akses Jalan Batu Busuk Padang Sudah Bisa Dilewati Roda Dua
Disdikbud Padang menerbitkan Surat Edaran Nomor 400.3/Dikbud-Pdg/XII/2025 tentang pengaturan kegiatan murid selama libur Natal dan Tahun Baru
Libur Semester Ganjil di Padang Dimulai 22 Desember, Siswa Masuk Sekolah 5 Januari 2026