Kuitansi Kamar Grebek Pekerja Seks Beredar, Andre Rosiade Bakal Somasi Hotel

Anggota DPR RI dan Ketua DPD Gerindra Sumbar Andre Rosiade. (Foto: Rahmadi)

Anggota DPR RI dan Ketua DPD Gerindra Sumbar Andre Rosiade. (Foto: Rahmadi)

Langgam.id - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Komisi VI, Andre Rosiade, mengungkap adanya praktik prostitusi online di Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar). Bahkan, dia pun ini ikut dalam penggrebekan bersama pihak kepolisian beberapa waktu lalu.

Baca juga : Diancam Somasi Andre Rosiade, GM Kryad Bumiminang: Ketawa Aja

Kasus prostitusi online ini pun kembali heboh dan viral, setelah wanita pekerjaan seks berinisial NN mengaku dirinya seakan dijebak dalam penggerebekan tersebut. Kehebohan ditambah dengan beredarnya kuitansi pemesanan kamar di Hotel Kyriad Bumiminang itu atas nama Andre Rosiade/Bimo.

Kamar yang dipesan tertera dalam kuitansi sebanyak dua unit bernomor 606 dan 608. Sementara, lokasi kamar penggrebekan yang dilakukan pada Minggu (26/1/2020) itu berada di kamar 606.

Baca juga : Beredar Kuitansi Kamar Hotel Penggerebekan Pekerja Seks Atas Nama Andre Rosiade

Andre Rosiade membantah dirinya pernah datang ke resepsionis hotel. Apalagi, memberikan Kartu Tanpa Penduduk (KTP) miliknya sebagai syarat pemesanan kamar hotel.

"Jadi ingin saya sampaikan, Andre Rosiade tidak pernah datang ke resepsionis. Tidak pernah memberikan KTP ke resepsionis," katanya dalam pesan audio WhatsApp kepada wartawan, Kamis (6/2/2020).

Andre menegaskan dirinya akan mengambil langkah somasi terhadap Hotel Kyriad Bumiminang. "Saya akan somasi (Kyriad) Bumiminang," katanya.

Baca juga : Cerita Muncikari Pekerja Seks yang Digerebek Andre Rosiade

Seperti diketahui, polisi telah menetapkan dua orang tersangka dalam kasus dugaan prostitusi online ini, yaitu NN yang merupakan wanita pekerja seks dan AS sebagai muncikari. Keduanya dijerat undang-undang nomor 19 tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) jo pasal 506 KUHP. (Irwanda/ICA)

Baca Juga

Pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan akan memperpanjang kontrak selama dua tahun dengan klub Liga Thailand, True Bangkok United.
Sukses Tampilkan Kualitasnya, Andre: Arhan Perpanjang Kontrak dengan True Bangkok United
Diduga dicuranginya Semen Padang FC pada laga melawan PSIS Semearang 17 April 2025 lalu, tak membuat manajemen tinggal diam. Penasihat tim
Semen Padang FC Sering Dirugikan, Andre Rosiade Minta LIB Pakai Wasit Asing Khusus Zona Degradasi
Arumi Saidah Humaira kondisinya kian memprihatinkan. Bocah tiga tahun itu menderita penyakit meningitis hidrosefalus dan juga cerebral palsy.
Andre Rosiade Bantu Bocah Penderita Meningitis Hidrosefalus di Padang
Semen Padang FC (SPFC) sudah siap untuk mengarungi Liga 1 musim 2024/2025. Ditambah lagi dengan dukungan penuh dari jajaran penasihat
Andre Rosiade Bantah Tunggakan Gaji Pemain Semen Padang FC yang Dikeluhkan Scott
Usai memberikan bantuan langsung tunai (BLT), Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade kembali membantu Nur Rezkia Fahira yang menderita
Andre Rosiade Fasilitasi Pengobatan Bocah Penderita Lipoma di RSUP M Djamil Padang
Pertemuan Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade, Bupati Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani dan Direktur Utama (Dirut) Telkomsel Nugroho,
8 BTS Telkomsel Bakal Dibangun di Dharmasraya, Bupati Annisa Apresiasi Andre Rosiade