Kualitas Udara di Padang Membaik Pasca Hujan, Langit Biru Mulai Terlihat

Kualitas Udara di Padang Membaik Pasca Hujan, Langit Biru Mulai Terlihat

Langit Kota Padang mulai tampak kembali biru. (Foto: LSM/Langgam)

Langgam.id - Sempat berada dikategori tidak sehat, kini kualitas udara di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) mulai membaik. Hari ini Indeks Standar Pencemar Udara (ISPU) berada diangka 65 atau masuk kategori sedang, Jumat, (3/11/2023).

"Berdasarkan hasil uji yang kita dilakukan, kualitas udara jauh lebih baik dari sebelumnya. Hari ini ISPU di Kota Padang terpantau berada di angka 65 atau masuk kategori sedang," kata PLT Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Padang Edi Hasymi.

Lanjutnya, faktor pemicu kualitas udara mulai membaik salah satunya disebabkan oleh hujan tadi malam yang menguyur Kota Padang dan sekitarnya.

"Salah satu faktornya karena hujan, kemarin itu ISPU berada diangka sekitar 70," sebutnya.

Kendati demikian, Edi tetap menghimbau kepada masyarakat untuk tidak membakar sampah. "Selagi belum masuk katergori baik, himbaun kita tetap sama dengan sebelumnya. Kategori baik itu berada diangka 50 ke bawah," sebutnya.

Sebagaiamana diberitakan sebelumnua, pada 19 Oktober 2023 ISPU Kota Padang sempat berada diangka 103 dan 104 atau sudah termasuk kategori tidak sehat. Kualitas udara yang buruk di Kota Padang merupakan kiriman dari provinsi tetangga, mulai dari Sumatera Selatan, Jambi dan Riau. (LSM/Fs)

Baca Juga

Kepala Dinas Pariwisata Kota Padang, Yudi Indrasyani mengatakan sebanyak 123.046 wisatawan mengunjungi 13 objek wisata selama sepekan lebaran
123.046 Orang Kunjungi 13 Objek Wisata di Padang Saat Libur Lebaran 2025
Dinas Kominfo dan Informatika (Diskominfo) sudah menuntaskan pemasangan WiFi di semua SMP negeri di Kota Padang pada Kamis (17/4/2025).
Pemasangan WiFi Tuntas, 45 SMP Negeri di Padang Bisa Nikmati Internet Gratis
Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Padang mengimbau masyarakat untuk mengecek peralatan listrik sebelum melaksanakan mudik.
Cegah Kebakaran, Warga Diimbau Cek Peralatan Listrik Sebelum Mudik
Sebanyak 13 titik pos pengamanan (pospam) disiagakan selama libur Lebaran 2025. Titik-titik pospam itu tersebar di berbagai lokasi strategis
13 Pos Pengamanan Disiagakan di Padang Selama Libur Lebaran
Sebuah pohon jenis jawi-jawi dengan panjang sekitar 30 meter dan diameter 30 cm tumbang menimpa rumah dan menghambat akses jalan di Gates
Pohon Tumbang di Lubeg Padang, Timpa Rumah dan Hambat Akses Jalan
Sitinjau Lauik Longsor, Jalan Padang-Solok Tak Bisa Dilewati
Sitinjau Lauik Longsor, Jalan Padang-Solok Tak Bisa Dilewati