KPU Pesisir Selatan Gelar Rapat Pleno Terbuka Tingkat Kabupaten

gerindra tanah datar | kapolri pilkada | Calon Kepala Daerah Independen Sumbar | pilgub sumbar

Ilustrasi Pilkada Sumbar 2020. (Sumber: Pii)

Langgam.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pesisir Selatan hari ini, Rabu (16/12/2020) menggelar rapat pleno terbuka terhadap rekapitulasi hasil Pilkada serentak 2020 pada 9 Desember lalu.

Rapat yang berlangsung di gedung Painan Convention Center (PCC) akan dibuka oleh Ketua KPU Pessel, Epaldi Bahar serta dihadiri oleh komisioner KPU, Bawaslu, Polres, TNI, Pemda dan beberapa undangan lainnya.

"Rapat pleno terbuka tentang rekapitulasi hasil perhitungan suara pemilihan gubernur dan wakil gubernur, serta pemilihan bupati dan wakil bupati yang juga akan disaksikam langsung oleh para saksi, Bawaslu, Panwaslu, dan juga PPK," ujar Epaldi.

Ia juga menjelaskan bahwa pelaksanaan Pilkada serentak 2020 kemarin berjalan lancar dan kondusif, begitu pun dengan perhitungan suara di TPS hingga rapat pleno hari ini.

"Kita bersyukur, pelaksanaan Pilkada 9 Desember lalu berjalan lancar hingga perhitungan suara di TPS juga baik. Oleh sebab itu, masyarakat diminta untuk tetap jaga suasana dan menghormati apapun hasil Pilkasa 2020 ini," imbuhnya.

Disebutkan juga bahwa rapat pleno terbuka rekapitulasi perhitungan suara tingkat kabupaten dilaksanakan 16 dan 17 Desember 2020 yang akan bertempat di gedung PCC, Pesisir Selatan.(Tasya/Ela)

Baca Juga

Bupati Pesisir Selatan Larang Pelaksanaan Salat Idul Fitri di Lapangan Terbuka
Pesisir Selatan Luncurkan Program Beasiswa Satu Kecamatan Satu Sarjana
Siswa SMAN 1 Pancung Soal, Kecamatan Pancung Soal, Kabupaten Pesisir Selatan, Habib Burhan, terpilih sebagai calon Paskibraka
Siswa Asal Pessel Habib Burhan Terpilih Sebagai Calon Paskibraka Nasional
Soal Kasus Dugaan Pembunuhan di Padang Panjang, Polisi: Petunjuk CCTV Ada Tapi Gelap
Rekonstruksi Kasus Mutilasi di Pesisir Selatan: Terungkap Tersangka Makan Daging Korban
Presiden RI Prabowo Subianto menyalurkan dua ekor sapi kurban untuk Kabupaten Pesisir Selatan pada Idul Adha 1446 H/2025 M.
Presiden Prabowo Salurkan 2 Ekor Sapi Kurban untuk Pesisir Selatan
Ada 81 Lansia di Pesisir Selatan Berumur 100 Tahun, Tertua 109 Tahun
Ada 81 Lansia di Pesisir Selatan Berumur 100 Tahun, Tertua 109 Tahun
Polisi Hutan (Polhut) Pesisir Selatan pasang kandang jebak untuk harimau yang terkam ternak warga di Pesisir Selatan,
Harimau Terkam Ternak Warga di Pesisir Selatan, Polhut: Sudah Dipasang Kandang Jebak