KPU Padang Mulai Lipat Surat Suara

o

Proses sortir surat suara di Kabupaten Padang Pariaman. (Foto: tribratanews.sumbar.polri.go.id)

Langgam.id - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Padang Riki Eka Putra mengatakan, KPU Padang sudah menerima logistik dan perlengkapan surat suara, namun belum keseluruhannya.

Menurutnya, langkah selanjutnya, KPU Padang akan mensortir dan menghitung ulang surat suara tersebut. "Penyortiran dan penghitungan surat suara dilakukan mulai Sabtu ini," katanya, Sabtu (28/11/2020), sebagaimana dicuplik dari Info Publik Padang.

Riki Eka Putra menambahkan, sesuai jadwal dalam seminggu ke depan, semua logistik dan perlengkapan surat suara akan sampai di KPU Kota Padang.

Perlengkapan surat suara akan disortir dan dihitung pada dua lokasi, yakni kantor KPU Padang dan kantor pos. "Penyortiran dan penghitungan surat suara tetap mematuhi  protokol kesehatan saat covid-19," ucapnya.

Riki pun menegaskan, petugas pelipat surat suara wajib pakai masker, kemudian jaga jarak antar  petugas lipat lainnya. (Osh)

Baca Juga

Sebanyak 45 anggota DPRD Padang terpilih pada Pemilu 2024 sudah ditetapkan oleh KPU Kota Padang. 45 Anggota DPRD Kota Padang terpilih
Daftar Nama 45 Anggota DPRD Kota Padang Terpilih 2024-2025
Tahapan seleksi calon Anggota KPU Kota Padang periode 2024-2029 sudah selesai dilaksanakan. Selanjutnya calon anggota KPU Kota Padang akan
10 Calon Anggota KPU Padang Bakal Ikuti Uji Kelayakan dan Kepatutan 28 April 2024
10 Kandidat Lolos Seleksi Calon Anggota KPU Padang
10 Kandidat Lolos Seleksi Calon Anggota KPU Padang
Tahapan seleksi calon Anggota KPU Kota Padang periode 2024-2029 sudah selesai dilaksanakan. Selanjutnya calon anggota KPU Kota Padang akan
Timsel Umumkan 10 Calon Anggota KPU Kota Padang Hasil Seleksi
Sebanyak 45 anggota DPRD Padang terpilih pada Pemilu 2024 sudah ditetapkan oleh KPU Kota Padang. 45 Anggota DPRD Kota Padang terpilih
Ini Daftar Caleg Peraih Kursi DPRD Padang Dapil 4 Bungus-Lubeg
KPU Kota Padang telah melaksanakan rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara di tingkat Kota Padang pada Minggu lalu (3/3/2024)
Daftar 6 Caleg Peraih Kursi DPRD Padang Dapil 3 Pauh-Luki Versi Hasil Pleno KPU