Kontak dengan Warga Positif Corona, 37 Tenaga Kesehatan Pesisir Selatan Dikarantina

Pemkab Sijunjung Siapkan Hotel untuk Karantina OTG Covid-19

Ilustrasi - karantina corona (Foto: Congerdesign/pixabay.com)

Langgam.id - Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatra Barat (Sumbar) melakukan karantina terhadap 37 orang tenaga kesehatan. Mereka dikarantina karena kontak dengan pasien positif covid-19.

Kabag Humas Pemkab Pesisir Selatan, Rinaldi mengatakan sebanyak  37 orang tersebut merupakan tenaga kesehatan di Puskesmas Barung Barung Belantai Kecamatan Koto XI Tarusan.

"Mereka diduga kontak erat dengan pasien terkonfirmasi positif  Covid 19 dari Kota Padang," katanya, Senin (1/6/2020).

Pasien positif covid-19 tersebut  adalah seorang pria 48 tahun beralamat Parak Laweh Kota Padang. Ia bekerja sebagai PNS, di Puskesmas Barung Barung Belantai Kecamatan Koto XI Tarusan. Pasien merupakan Klaster Pasar Raya Kota Padang

Dari 37 orang tersebut 33 orang sudah masuk karantina Minggu (31/5/2020) malam di Rusunawa Painan. Sementara empat orang lainnya isolasi mandiri di rumah karena tengah hamil tua. "Mereka sudah masuk malam tadi sebanyak 33 orang," katanya.

Mereka juga diambis tes swab dan diharapkan segera keluar hasilnya. (Rahmadi/SS)

Baca Juga

Jalan Baru Pesisir Selatan-Solok Persingkat Waktu Tempuh Jadi Hanya 1,5 Jam
Jalan Baru Pesisir Selatan-Solok Persingkat Waktu Tempuh Jadi Hanya 1,5 Jam
Langgam.id - Meningkatnya jumlah penderita DBD di Kelurahan Lubuk Buaya, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang membuat warga cemas.
Antisipasi DBD, Puskesmas Tanjung Makmur Lakukan Fogging di Kecamatan Silaut
Bendungan Irigasi Koto Kandis di Pesisir Selatan Mulai Diperbaiki
Bendungan Irigasi Koto Kandis di Pesisir Selatan Mulai Diperbaiki
Ketua KPU Pesisir Selatan, Aswandi mengungkapkan bahwa hanya dua pasangan bakal calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati Pessel
KPU Pessel: Hanya 2 Paslon Bupati dan Wabup yang Konfirmasi Mendaftar di Pilkada 2024
Dinas Kesehatan Pesisir Selatan Lakukan RCA PIN Polio
Dinas Kesehatan Pesisir Selatan Lakukan RCA PIN Polio
Ruang Komunitas Digital Desa (RKDD) Nagari Lunang Selatan mengadakan pelatihan desain grafis dan affiliate marketing pada Sabtu (3/8/2024).
Nagari Lunang Selatan Genjot Skill Digital Warga dengan Pelatihan Desain Grafis dan Affiliate Marketing