Kejar Vaksinasi 70 Persen, Payakumbuh Berlakukan Pemeriksaan Kartu Vaksin

cetak kartu vaksin, aplikasi pedulilindungi sumbar

Ilustrasi sertifikat vaksinasi covid-19 [ist]

Langgam.id- Demi mencapai vaksinasi 70 persen di Kota Payakumbuh, pemeriksaan kartu vaksin bagi setiap warga yang terjaring dalam operasi yustisi penegakan protokol kesehatan di lapangan akan segera diberlakukan.

Hal tersebut, dikatakan Sekretaris Daerah, Rida Ananda, keputusan diambil setelah mengevaluasi hasil Gebyar Sumatera Barat Sadar Vaksin yang sudah dua kali kita laksanakan kemarin, capaian baru 58 persen.

"Operasi yustisi penegakan protokol kesehatan di lapangan adalah salah satu kiat untuk kebut capaaian vaksin hingga 70 persen demi mencapai herd immunity,” beber dia dikutip dari keterangan tertulis, Jumat (5/11/2021).

lanjut dia, diharapkan kepada lurah dan camat berinovasi dan berkreasi dalam mengajak masyarakat untuk ikut vaksinasi, bila alasan mereka kendaraan maka dicarikan, bila alasan mereka bekerja maka dicarikan waktu tepat untuk divaksin.

“Nantinya, kita laksanakan vaksinasi mobile demi menyelamatkan sebanyak-banyaknya jiwa masyarakat kita dari bahaya Covid-19,” katanya

Sementara itu, Wali Kota Riza Falepi meminta lurah untuk mempercepat vaksinasi door to door dan berkoordinasi dengan dinas kesehatan kota. "Mari kita tingkatkan vaksinasi, karena khawatir varian Covid-19 delta plus yang saat ini sudah ditemukan di Singapura akan menular ke Kota Payakumbuh," tutur dia. (mg-Lisa)

Baca Juga

Plt Asisten II, Wal Asri mengatakan bahwa Pemko Payakumbuh berkomitmen untuk terus mendukung menjadi kota yang memiliki pendidikan
Pemko Payakumbuh Serahkan Penghargaan Pemenang Inovasi Pendidikan Award 2024
Payakumbuh dinobatkan sebagai Kabupaten/Kota Percontohan Antikorupsi pada peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia) 2024
Payakumbuh Raih Predikat Kota Percontohan Antikorupsi dari KPK
Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Payakumbuh menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Bela Negara bagi masyarakat di Aula
Tingkatkan Kesadaran Bela Negara, Pemko Payakumbuh Adakan Bimtek Kewaspadaan Dini
Penjabat (Pj) Wali Kota Payakumbuh Suprayitno kembali memastikan kesiapan Pemerintah Daerah dalam mendukung pelaksanaan pemungutan
Rakor Persiapan Pilkada 2024, Pj Wako Payakumbuh Pastikan Seluruh Kesiapan
Pj Wali Kota Payakumbuh Suprayitno turun langsung mengikuti pembersihan APK di masa tenang Pemilihan Serentak Nasional atau Pilkada 2024
Pj Wako Payakumbuh Tinjau Pembersihan APK di Masa Tenang Pilkada 2024
Dalam rangka memperingati Hari Bakti Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) ke-79, Dinas PUPR Kota Payakumbuh menggelar serangkaian
Dinas PUPR Payakumbuh Bagikan 175 Paket Sembako unuk Masyarakat Kurang Mampu