Kecelakaan di Sumsel Disebabkan Bus ANS Padang-Jakarta Keluar Jalur

bus ans

Bus ANS (foto: Instagram @ikshanfadilaramadhan)

Langgam.id - Bus milik perusahaan otobus PT Anas Nasional Sejahtera (ANS) jurusan Padang-Jakarta mengalami kecelakaan di jalan lintas KM 148 Desa Peninggalan, Kecamatan Tungkal Jaya, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatra Selatan (Sumsel). Kecelakaan itu disebabkan bus ANS keluar dari jalur.

"Bus ANS keluar jalur, bus ini mau nyalip kendaraan di depan," kata Kapolres Musi Banyuasin, AKBP Erlin Tangjaya kepada langgam.id, Kamis (3/6/2021).

Baca juga: Bus ANS Padang-Jakarta Tabrak Minibus di Sumsel, 2 Orang Meninggal

Bus tersebut lalu menabrak minibus yang melaju dari arah berlawanan. Kecelakaan itu menyebabkan dua orang penumpang minibus meninggal dunia.

"Bus ANS ini dari Padang hendak ke Jakarta," ujarnya.

Erlin mengatakan pihaknya masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Korban yang meninggal, kata Erlin adalah para penumpang minibus. Korban tersebut diketahui berasal dari Garut, Jawa Barat.

"Bukan penumpang ANS. Dua kendaraan ini laga kambing,” jelasnya. (Irwanda/ABW)

Tag:

Baca Juga

Angka Kecelakaan di Padang Turun 29,8% Selama Operasi Ketupat Singgalang 2024
Angka Kecelakaan di Padang Turun 29,8% Selama Operasi Ketupat Singgalang 2024
Kecelakaan Beruntun di Silaing, 1 Luka Berat 12 Luka Ringan
Kecelakaan Beruntun di Silaing, 1 Luka Berat 12 Luka Ringan
Kecelakaan maut terjadi di Jalan Sumbar-Riau tepatnya Lubuk Bangku, Jorong Air Putih, Nagari Sarilamak, Kecamatan Harau, Limapuluh Kota
3 Orang Meninggal, Begini Kronologi Kecelakaan Maut di Limapuluh Kota
Kecelakaan maut terjadi di Jorong Batang Gadih, Nagari Batipuh Baruah, Kecamatan Batipuh, Kabupaten Tanah Datar pada Senin (9/10/2023)
Kecelakaan Maut di Batipuh Tanah Datar, 1 Pengendara Motor Meninggal
Rem Truk dari Solok ke Padang Blong di Indarung, Satu Orang Meninggal
Rem Truk dari Solok ke Padang Blong di Indarung, Satu Orang Meninggal
Ditlantas Polda Sumbar menyebutkan bahwa terjadi penurunan angka kecelakaan (laka) pada Operasi Patuh Singgalang 2023 dibandingkan
Turun Dibanding 2022, 91 Laka Terjadi Selama Operasi Patuh Singgalang 2023