Langgam.id - Objek wisata Taman Marga Satwa Budaya Kinantan (TMSBK) Bukittinggi kembali dibuka pasca dilakukan penutupan selama empat hari.
Kabid TMSBK Bukittinggi, Iqbal mengatakan, memang objek wisata TMSBK atau kebun binatang sudah dibuka kembali pasca adanya penutupan selama empat hari, mulai dari 21-24 Mei 2021.
"Sekarang sudah kebun binatang sudah dibuka," kata Iqbal kepada langgam.id, Rabu (26/5/2021).
Iqbal menambahkan, sejak dibuka pada Selasa (25/5/2021) kemarin, belum terjadi peningkatan pengunjung kebun binatang. "Sejak dibuka, wisatawan terpantau tidak ramai," terangnya.
Selain kebun binatang, objek wisata berbayar di Bukittinggi seperti Benteng Fort de Kock dan Taman Panorama Lubang Jepang juga sudah dibuka. Sementara sampai saat ini, kawasan pedestrian Jam Gadang masih dipagar.
Sebelumnya, Pemko Bukittinggi menutup objek wisata yang ada di kota tersebut karena adanya peningkatan kasus covid-19. (KW/yki)