Kebakaran Rusak 1 Unit Rumah di Padang, 7 Jiwa Terdampak

Kebakaran Rusak 1 Unit Rumah di Padang, 7 Jiwa Terdampak

Rumah di Kelurahan Sawahan Timur, Kecamatan Padang Timur rusak berat akibat kebakaran, Selasa (25/1/2022). [Damkar Padang]

Berita Padang – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Kebakaran Rusak 1 Unit Rumah di Padang, 7 Jiwa Terdampak.

Langgam.id – Kebakaran kembali terjadi di Kota Padang, tepatnya di Jalan Kampung Baru, Kelurahan Sawahan Timur, Kecamatan Padang Timur, Selasa (25/1/2022). Akibatnya, satu unit rumah mengalami rusak berat.

Kepala Bidang Operasi dan Sarana Prasarana Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Padang Sutan Hendra mengatakan, pihaknya mendapatkan informasi kebakaran sekitar pukul 10.56 WIB.

Setelah mendapatkan informasi, Damkar Kota Padang langsung menerjunkan personel dan mobil pemadam kebakaran ke lokasi kejadian. Rumah merupakan milik Jurnalis (65).

“Saksi mata, Zulfi Anggraini mengaku melihat api dari arah rumah. Selanjutnya saksi melaporkan ke Damkar Padang untuk meminta bantuan,” katanya.

Sutan menerangkan, pihaknya sampai di lokasi pada pukul 11.02 WIB dengan menurunkan enam unit mobil. Api berhasil dijinakkan pada pukul 11.30 WIB.

Baca juga: Sebuah Rumah di Kota Payakumbuh Dilanda Kebakaran

Dia menyebutkan, kebakaran terjadi pada pemukiman padat penduduk. Beruntung api cepat dipadamkan dan tidak menjalar ke rumah lainnya.

“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Tetapi jumlah jiwa terdampak ada tujuh orang. Mereka tinggal di rumah itu,” ujarnya.

Dapatkan update berita Padang – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Hujan deras yang melanda Kota Padang sejak Kamis (1/1/2025) malam hingga Jumat (2/1/2025) menyebabkan debit air sejumlah aliran sungai
Jalan ke Batu Busuk Padang Putus Total Diterjang Banjir, Ratusan KK Terisolasi
Wali Kota Padang, Fadly Amran mengatakan bahwa dalam waktu dekat Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Maruarar Sirait,
Menteri PKP Bakal ke Padang, 250 Huntap Bagi Korban Bencana Akan Dibangun
Ribuan anak-anak mengikuti khitan gratis di Baznas Padang yang dimulai pada Senin (22/12/2025) hingga Sabtu (27/12/2025).
Ribuan Anak Akan Ikuti Khitan Gratis Baznas Kota Padang
Sebagian besar warga terdampak bencana yang kini menempati rumah hunian sementara (huntara) di Lubuk Buaya, Kecamatan Koto Tangah
Disdukcapil Padang Hadirkan Pelayanan Adminduk di Huntara Koto Tangah
Akses jalan Batu Busuk di Kecamatan Pauh, Kota Padang, sudah bisa kembali dilewati oleh kendaraan roda dua. Sebelumnya, akses jalan tersebut
Sempat Putus Akibat Banjir, Akses Jalan Batu Busuk Padang Sudah Bisa Dilewati Roda Dua
Disdikbud Padang menerbitkan Surat Edaran Nomor 400.3/Dikbud-Pdg/XII/2025 tentang pengaturan kegiatan murid selama libur Natal dan Tahun Baru
Libur Semester Ganjil di Padang Dimulai 22 Desember, Siswa Masuk Sekolah 5 Januari 2026