Kasus Pidana Umum di Padang Panjang Meningkat Selama 2020

Kasus Pidana Umum di Padang Panjang Meningkat Selama 2020

Pejabat Polres Padang Panjang. (Dok. Polres Padang Panjang)

Langgam.id – Polres Padang Panjang menyampaikan tindak pidana umum di wilayah itu mengalami peningkatan selama 2020 dibanding tahun sebelumnya. Jumlah tindak pidana umum di Padang Panjang selama 2020 tercatat 210 kasus.

Hal itu disampaikan Kapolres Padang Panjang, AKBP Apri Wibowo pada Selasa (29/12/2020) lalu. Dia juga menyebut penyalahgunaan narkoba sebanyak 22 kasus, sama dengan tahun lalu.

“Untuk kasus tindak pidana umum terjadi peninggkatan dari 197, tahun ini menjadi 210 kasus, tapi untuk penyelesaian perkaranya meningkat,” ucap Apri, dikutip dari laman resmi Polres Padang Panjang.

Lebih lanjut ia menjelaskan, untuk perkara kecelakaan lalu lintas mengalmi penurunan uingga 33 persen dari tahun lalu yang berjumlah 103 kasus, menjadi 69 kasus di tahun 2020 ini.

Meski demikian, Kapolres tetap akan berusaha untuk terus menekan angka kasus kriminalitas yang terjadi di Kota Padang Panjang.

“Kita akan tekan terus angka kriminalitas semaksimal mungkin dengan berbagai cara, seperti melaksanakan patroli rutin setiap hari dan tertib malam minggu,” tuturnya. (Tasya/ABW)

Baca Juga

Jembatan Kembar yang berada di Kelurahan Silaing Bawah, Kecamatan Padang Panjang Barat direncanakan akan menjadi lokasi pembangunan
Monumen Galodo Sumatra Direncanakan Bakal Dibangun di Jembatan Kembar Padang Panjang
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Pisah Sambut Kapolres Kota Padang Panjang, Wako Harapkan Sinergi Berkelanjutan
Pisah Sambut Kapolres Kota Padang Panjang, Wako Harapkan Sinergi Berkelanjutan
Jembatan Kembar Margayasa di Padang Panjang yaitu Margayasa A dan B yang diterjang oleh banjir bandang pada akhir November 2025 lalu, sudah
BPJN Sumbar: Secara Teknis, Jembatan Kembar Margayasa Masih Layak dan Aman Digunakan
Pemko Padang Panjang mulai menyusun Dokumen Rencana Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana (R3P). Hal ini dilakukan sebagai
Pemko Padang Panjang Susun Dokumen Rencana Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana
Proses evakuasi korban galodo di kawasan jembatan kembar, Silaing Bawah, Padang Panjang, Sabtu (29/11/2025). BPBD
Galodo Jembatan Kembar Silaing, Tiga Jenazah Korban Berhasil Dievakuasi