Kasus Covid-19 Sumbar Naik 73 Persen, 5 Daerah Ini Jadi Penyumbang Terbanyak

sumbar naik, dharmasraya zona merah

Jubir Satgas Covid-19 Prof Wiku Adisasmito. (Covid19.go.id)

Langgam.id – Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 mencatat, kasus positif covid-19 di Sumatra Barat (Sumbar) naik hingga 73 persen. Lima daerah di antaranya menjadi penyumbang kasus terbanyak.

“Perlu diwaspadai, beberapa daerah mengalami kenaikan secara signifikan. Kabupaten/kota inilah yang berkontribusi besar dalam kenaikan di provinsi ini,” kata Wiku, Kamis (10/6/2021).

Lima daerah di Sumbar menyumbang kasus terbanyak yakni Kabupaten Pasaman Barat sebesar 157 persen, Kabupaten Agam sebesar 151 persen, Solok sebesar 128 persen, Kabupaten Dharmasraya sebesar 125 persen, dan Kota Padang sebesar 75 persen

“Lima daerah tersebut bersama dengan 20 daerah lainnya di Jawa Tengah, Kepulauan Riau, Jakarta, dan Jawa Barat merupakan daerah penyumbang tertinggi dari kenaikan kasus Covid-19 selama tiga minggu terakhir secara nasional,” ujarnya.

Berdasarkan data tersebut, Wiku meminta bupati/wali kota di seluruh daerah tersebut untuk memperbaiki penanganan covid-19 di daerah masing-masing

“Fokus penanganannya adalah menurunkan kasus sesegara mungkin dan menekan agar tidak terjadi penularan, karena apabila di kabupaten/kota ini menurun, maka kasus positif menurun pula secara nasional,” terangnya.(Ela)

Baca Juga

PLMTH di Jorong Muaro Busuak, Kabupaten Solok, Sumbar sebagai sumber energi listrik swadaya warga
Menjajaki Transisi Energi Swadaya Warga di Kaki Bukit Barisan
Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
984 Huntara untuk Sumbar, Prabowo Perintahkan Rampung Sebelum Ramadan
Semen Padang akan menjamu Bhayangkara FC Lampung pada pekan kesembilan Liga Super League 2025/2026, Senin sore (20/10/2025) di Stadion Haji
Lawan Persis Solo, Semen Padang FC Bidik Kemenangan Sebelum Jeda Paruh Musim
Banjir bandang merendam pemukiman wawrga di Kota Padang, Jumat (28/11/2025). BPBD
Bencana Picu Inflasi Sumbar Melambung Tinggi
Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
Pemerintah Bangun 750 Huntara untuk Korban Banjir Sumbar
Jaime Giraldo pemain baru Semen Padang
Jaime Giraldo Resmi Gabung ke Semen Padang FC