Jurnalis se-Dharmasraya Sharing Informasi ke Kominfo Kota Medan

Langgam.id - Sejumlah wartawan se-Kabupaten Dharmasraya yang tergabung dalam Wartawan Bersatu mengelar sharing informasi ke Dinas Kominfo Kota Medan.

Wartawan Bersatu disambut hangat oleh Kadis Kominfo Kota Medan, Arrahmaan Pane, Sekretaris Kominfo Kota Medan, Erwin Saleh, Kabid Statistik dan Informasi Publik, Dumaria Evi Gultom dan Kabid Aplikasi Informatika, Ahmad Khaidir.

Rombongan Wartawan Bersatu se-Kabupaten Dharmasraya ini dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Kominfo Dharmasraya, Rovanly Abdams, Kasi Kemitraan Media Massa, Amrijal Lubis beserta staf dari Kominfo Dharmasraya.

Acara ini diselenggarakan pada hari Selasa, (29/3/2022) di ruang pertemuan Kominfo Kota Medan.

Menurut Kadis Kominfo Dharmasraya, kegiatan ini merupakan kali pertama diselenggarakan oleh Pemkab Dharmasraya dalam rangka sharing informasi dan mempererat jalinan silaturahmi antara Wartawan Bersatu dengan Kominfo Dharmasraya.

Selain itu juga untuk mencari informasi informasi di Dinas Kominfo Kota Medan, untuk dijadikan sebagai hal pembelajaran di Kabupaten Dharmasraya nantinya.

"Dan sebagai bahan untuk membantu membangun Pemerintah Kabupaten Dharmasraya lebih baik lagi ke depannya," ujarnya.

Kadis Kominfo Kota Medan Arrahmaan Pane mengungkapkan rasa bangganya karena Wartawan Bersatu dan Dinas Kominfo Dharmasraya berkunjung ke Kominfo Kota Medan.

Kata Kadis Kominfo Kota Medan, di Kota Medan, seluruh wartawan yang ada dirangkul dengan baik oleh Pemerintah Kota Medan. Sehingga seluruh media yang ada di Kota Medan terangkul dengan baik.

"Di Kota Medan seluruh wartawan yang ada kita rangkul dengan baik, sehingga hubungan antara Pemerintah Kota Medan dengan seluruh wartawan terbantu bukan hanya sebagai mitra kerja. Akan tetapi lebih ke hubungan kekeluargaan. Sehingga hubungan tersebut tidak kaku atau mengalir seperti saudara. Selain itu juga, kita memberikan yang terbaik untuk seluruh wartawan yang ada di Kota Medan," ucapnya.

Baca Juga

Salah seorang manager kontraktor PT Adhi Persada Gedung, Joko mengatakan, bahwa saat ini progres pembangunan pasar rakyat modern Dharmasraya,
Pembangunan Pasar Rakyat Modern Dharmasraya Baru 16 Persen, Ini Kendalanya
Posyandu Intan Sari di Jorong Sungai Kemuning, Nagari Sungai Rumbai, Kabupaten Dharmasraya dinilai tim dari Provinsi Sumatra Barat
Posyandu Intan Sari Nagari Sungai Rumbai Dharmasraya Dinilai Tim Provinsi
Masjid Agung Dharmasraya dipadati ribuan jemaah untuk melaksanakan Salat Idul Adha 1445 Hijriyah pada Senin (17/6/2024).
Ribuan Jemaah Ikuti Salat Idul Adha di Masjid Agung Dharmasraya
Festival Tari Kreasi dan Kuliner di Dharmasraya, Syafruddin Putra: Upaya Mempertahankan Budaya Minang
Festival Tari Kreasi dan Kuliner di Dharmasraya, Syafruddin Putra: Upaya Mempertahankan Budaya Minang
Bupati Sutan Riska Resmikan Mal Pelayanan Publik Dharmasraya
Bupati Sutan Riska Resmikan Mal Pelayanan Publik Dharmasraya
Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan memberikan jawaban atas pandangan umum yang disampaikan oleh anggota DPRD
Bupati Dharmasraya Sampaikan Jawaban Terhadap Ranperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2023