Jubir Satgas Covid-19 Sumbar Reaktif Covid-19

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Jubir Satgas Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal reaktif Covid-19 hari ini, Jumat (18/2/2022).

Jubir Satgas Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal. (Foto: Dok. Sumbarprov.go.id)

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Jubir Satgas Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal dilaporkan reaktif Covid-19 hari ini, Jumat (18/2/2022).

Langgam.id - Juru Bicara (Jubir) Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Sumatra Barat (Sumbar), Jasman Rizal dilaporkan reaktif Covid-19 berdasarkan hasil swab antigen yang keluar hari ini, Jumat (18/2/2022) pagi.

Menurut Jasman, ia sekeluarga berinisiatif untuk Rapid Tes Antigen karena anaknya akan divaksin.

Dia juga menyarankan, bagi yang akan divaskin, lebih baik tes dulu, apakah reaktif atau positif Covid-19.

"Jangan sampai kita ternyata positif, tapi divaksin juga. Salah juga kita kan. Tahu-tahu hasilnya positif," ujar Jasman kepada Langgam.id, Jumat (18/2/2022).

Saat ini, kata Jasman, ia sekeluarga menjalani isolasi mandiri di rumah.

Ia menduga, terpapar Covid-19 karena ada transmisi lokal di rumah. "Yang duluan demam itu anak saya, sekitar seminggu yang lalu. Sesudah itu, istri saya, kemudian anak yang paling kecil umur 10 tahun," ungkapnya.

Meski dinyatakan reaktif, Jasman mengaku kondisinya baik-baik saja.

Kemudian, Jasman mengimbau, agar masyarakat tetap disiplin mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19, untuk mencegah terpapar Civid-19.

"Intinya, kita tetap jaga kesehatan. Apalagi sekrang Omicron cepat penyebarannya," jelas Jasman.

Menurut Jasman, kali ini ia positif Covid-19 untuk kedua kalinya, setelah sebelumnya juga sempat dinyatakan positif Covid-19 pada Juli 2021.

Baca juga: Jubir Satgas Covid-19 Sumbar Jasman Rizal Positif Covid-19

Karena reaktif Covid-19, tambah Jasman, ia dan sekeluarga langsung Tes Swab PCR.

Dapatkan update berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Diduga Persoalan Tambang Ilegal, Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Tewas Ditembak Rekannya
Diduga Persoalan Tambang Ilegal, Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Tewas Ditembak Rekannya
Semen Padang vs PSM Berakhir Imbang
Semen Padang vs PSM Berakhir Imbang
Jabatan Gusti Chandra sebagai Direktur Kredit dan Syariah merangkap tugas Pjs Direktur Utama (Dirut) dan seluruh Direksi Bank Nagari,
Bank Nagari Siapkan Rp500 Miliar Ikut Danai Proyek Flyover Sitinjau Lauik
Debat publik kedua Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Padang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Padang di Hotel Truntum
Cek Fakta: Hendri Septa Klaim Turunnya Kemiskinan, M Iqbal Soroti Tingginya Pengangguran di Padang
Seekor harimau sumatra (Panthera tigris sumatrae) berhasil terperangkap dalam kandang jebak yang dipasang oleh Tim BKSDA Sumbar d
Sempat Buat Warga Khawatir, Akhirnya Harimau Sumatra Masuk Perangkap di Solok
Dalam debat pertama Pilgub Sumbar yang digelar di Hotel Mercure Padang pada Rabu (13/11/2024), calon Gubernur dan Wakil Gubernur memaparkan
Debat Pilkada Sumbar: Kebebasan Beragama dalam Sorotan, Tantangan bagi Toleransi di Ranah Minang