Jokowi Malam Ini Tutup Peparnas XVI Papua

Jokowi Malam Ini Tutup Peparnas XVI Papua

Foto: www.presidenri.go.id/

Langgam.id – Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan menutup secara resmi ajang Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI Papua tahun 2021 di Stadion Mandala Kota Jayapura hari ini, Sabtu, 13 November 2021. Presiden Jokowi langsung bertolak dari Provinsi Nusa Tenggara Barat usai meresmikan sirkuit Mandalika kemarin dan beberapa kunjungan kerja lainnya.

Lepas landas menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia – 1 sekitar pukul 08.30 WITA dari Bandara Internasional Lombok, Presiden Jokowi akan langsung menyaksikan beberapa pertandingan yang sedang berlangsung di GOR Trikora dan GOR Cenderawasih sebelum menutup Peparnas XVI pada malam harinya.

“Malam harinya, Presiden Jokowi akan secara resmi menutup Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI Papua Tahun 2021 yang digelar di Stadion Mandala, Kota Jayapura,” mengutip rilis resmi situs Presiden RI, Sabtu (13/10/2021).

Di hari yang sama Presiden Jokowi akan bermalam di kota Jayapura dan langsung kembali ke Jakarta keesokan harinya.

Sebelumnya agenda penutupan Peparnas XVI Papua 2021 akan dilaksanakan pada hari terakhir perhelatan tersebut yaitu pada 15 November 2021. Namun Panitia Besar Peparnas XVI Papua menimbang dengan sedikitnya jumlah cabang olahraga (Cabor) yang dipertandingkan, diperkirakan seluruh pertandingan akan selesai pada Jumat (12/11/2021), maka waktu penutupanya dimajukan 2 hari dari jadwal.

Presiden Jokowi turut didampingi oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M. Tonny Harjono, Komandan Paspampres Mayjen TNI Tri Budi Utono, Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin, dan Staf Khusus Presiden Angkie Yudistia.

Baca Juga

Presiden Jokowi Pimpin Ratas Bahas Pendirian Dana Kepariwisataan Indonesia
Presiden Jokowi Pimpin Ratas Bahas Pendirian Dana Kepariwisataan Indonesia
Presiden Jokowi Sampaikan Belasungkawa Atas Wafatnya Eks Kepala BNPB Doni Monardo
Presiden Jokowi Sampaikan Belasungkawa Atas Wafatnya Eks Kepala BNPB Doni Monardo
Resmikan PLTS Terapung Cirata, Jokowi: Dukung Industri Energi Hijau
Resmikan PLTS Terapung Cirata, Jokowi: Dukung Industri Energi Hijau
Presiden Jokowi Lakukan Groundbreaking Bandara IKN
Presiden Jokowi Lakukan Groundbreaking Bandara IKN
Resmikan Tol Indralaya-Prabumulih, Jokowi: Akan Meningkatkan Mobilitas Barang dan Jasa
Resmikan Tol Indralaya-Prabumulih, Jokowi: Akan Meningkatkan Mobilitas Barang dan Jasa
Gubernur Laporkan Rencana Flyover Sitinjau Lauik ke Presiden Jokowi, Desember Kunjungi Sumbar Lagi
Gubernur Laporkan Rencana Flyover Sitinjau Lauik ke Presiden Jokowi, Desember Kunjungi Sumbar Lagi