Jika Diuangkan, Berikut Besaran Zakat Fitrah yang Harus Dibayar di Pasaman Barat

Zakat Fitrah yang Harus Dibayar di Pasaman Barat

Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Pasaman Barat, Muhammad Nur menjelaskan soal zakat fitrah saat diwawancarai awak media (Foto: Iyan/Langgam.id)

Langgam.id - Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pasaman Barat bersama pemerintah daerah itu telah menetapkan besaran zakat fitrah yang harus dibayarkan sebelum masuk 1 Syawal 1441 Hijriah.

Hasil musyawarah lintas sektoral tersebut menyepakati bahwa zakat fitrah yang harus ditunaikan itu sebanyak 2,5 liter beras.

Kepala Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, Muhammad Nur menyebutkan, besaran zakat 2,5 liter beras jika dikonversikan dalam bentuk uang, maka terbagi tiga, sama halnya dengan apa yang dikonsumsi sehari-hari.

"Maka, masyarakat boleh memilih sesuai dengan kemampuan dan jenis beras yang dimakan sehari-hari tersebut," ujarnya di Pasaman Barat, Kamis (21/5/2020).

Berikut pembagian, jika beras zakat fitrah dikonversikan dalam bentuk uang:

1. Beras Kualitas Rendah, maka Zakat Fitrah yang harus dibayarkan menjadi Rp27.000
2. Beras Kualitas Sedang, mmaka Zakat Fitrah yang harus dibayarkan menjadi Rp33.000
3. Beras Kualitas Bagus, maka Zakat Fitrah yang harus dibayarkan menjadi Rp37.000

Dijelaskan Muhammad Nur, masyarakat dapat membayarkan zakat fitrah melalui satuan kerja masing-masing bagi pegawai, masjid, musala di lingkungan sekitar, maupun langsung ke mustahiq yang berhak menerima zakat tersebut.

“Setelah dikumpulkan di masing-masing unit pengumpul zakat, maka akan didistribusikan kepada masyarakat yang masuk dalam golongan mustahiq," ungkapnya.

Sehubungan dengan adanya Pandemi Covid-19, maka diharapkan penyalur zakat dapat membagikan langsung ke alamat penerima.

Kemenag Pasaman Barat berharap dengan penyaluran Zakat fitrah sebelum Idul fitri 1441 Hijriah dapat membantu masyarakat dalam masa Pandemi Covid-19 saat ini. (Iyan/ZE)

Baca Juga

Sebanyak 202 siswa mengikuti seleksi calon Paskibraka tingkat Pasaman Barat tahun 2024 di Balerong Pusako Anak Nagari Simpang Empat, Jumat
202 Siswa Ikuti Seleksi Calon Paskibraka Tingkat Pasaman Barat
Sebanyak 8.646 pengunjung menikmati keindahan Muaro Sasak dan Pohon Seribu di Kecamatan Sasak Ranah Pasisie, Kabupaten Pasaman Barat,
Pemkab Pasbar Targetkan Kunjungan Wisatawan ke Pantai Sasak 60 Ribu Orang Tahun Ini
Masyarakat Petani Pejuang Nagari Kapa Unjuk Rasa, Tuntut Janji Bupati Pasaman Barat
Masyarakat Petani Pejuang Nagari Kapa Unjuk Rasa, Tuntut Janji Bupati Pasaman Barat
Koperasi, PSN, Konflik Agraria Air Bangis: Mereka yang Terhempas
Koperasi, PSN, Konflik Agraria Air Bangis: Mereka yang Terhempas
Wakil Bupati Pasaman Barat Risnawanto mendatangi warga pendemo dari Pigogah Patibubur, Nagari Air Bangis, di Masjid Raya Sumatra Barat,
Didatangi Wabup Pasbar, Warga Air Bangis Menolak Pulang Sebelum Ada Solusi
Masyarakat Air Bangis tetap melanjutkan aksi dan tuntutannya walaupun diguyur hujan lebat, Selasa (1/8/2023). Hujan mengguyur Kota Padang
BREAKING NEWS: Warga Air Bangis Lanjutkan Aksi Meski Diguyur Hujan Lebat