Jangan Diburu, Begini Cara Menghadapi Beruang Agar Tak Diserang

Dua warga Nagari Simanau, Kecamatan Tiga Lurah, Kabupaten Solok, Sumatra Barat, diserang beruang madu pada Minggu (14/4/2024).

Ilustrasi Beruang (Dok. BKSDA Kaltim)

Langgam.id – Dalam satu minggu terakhir, warga Sumbar sempat dikagetkan dengan kemunculan beruang madu di Kelok 44 dan Solok Selatan. Seorang warga di Solok Selatan bahkan sempat diserang beruang ketika sedang mencari sayuran.

Kepala BKSDA Kabupaten Solok, Afrilius menerangkan apabila bertemu denan beruang maka hendaklah secepat mungkin menjauh dari lokasi. Walaupun secara insting, beruang itu juga takut dan akan segera menjauh.

"Sepanjang dia tidak luka, tidak diserang, tidak diburu, kalau hanya cari makan dia tidak akan menyerang. Tapi kalau dikepung diburu nanti dia merasa terdesak saat itulah menyerang, bisa robek-robek dibuatnya karena badannya besar dan kukunya tajam," ujar Afrilius kepada langgam.id, Jumat (23/10/2020).

Baca juga: Kemunculan Beruang di Agam dan Solsel Diduga Karena Habitatnya Terganggu

Menurutnya, masyarakat juga harus bisa hidup berdampingan dengan hewan liar termasuk sekaligus memahami bagaimana sifat beruang. Pihaknya juga telah melakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk pemahaman hal tersebut.

"Jangankan beruang dewasa, anak beruang saja bisa membunuh kita kalau dia disakiti dan diserang," tambahnya.

Pihak BKSDA juga melakukan himbauan kepada masyarakat, apabila melihat kembali kemunculan beruang tersebut, warga diminta segera membuat bunyi-bunyian, karena hal itu dapat membuat beruang menjauh.

Terkait kemunculan beruang di Kelok 44 dan Solok Selatan, BKSDA sudah menerima laporan dan sudah menanggapi. Beruang yang dikabarkan sempat menyerang warga di Solok Selatan juga sudah dihalau ke Hutan Lindung. (Rahmadi/Tasya/ABW)

Baca Juga

Seekor beruang Madu kembali terlihat memasuki area perumahan staf PT Mitra Kerinci di Nagari Lubuk Gadang Selatan, Kecamatan Sangir,
Sempat Resahkan Warga, Seekor Beruang Madu Masuk Perangkap di Solok Selatan
Dua warga Nagari Simanau, Kecamatan Tiga Lurah, Kabupaten Solok, Sumatra Barat, diserang beruang madu pada Minggu (14/4/2024).
2 Warga Simanau Kabupaten Solok Diserang Beruang Madu, 1 Luka Parah
Berita Pasaman Barat - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Seorang warga diserang buaya saat hendak mengambil wudu di Pasaman Barat.
Seorang Warga Pasbar Diserang Buaya Saat Hendak Berwudu di Sungai
Berita Agam - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Warga kembali menemukan jejak harimau di wilayah tertangkapnya Puti Maua Agam.
Jejak Harimau Kembali Ditemukan di Wilayah Tertangkapnya Puti Maua Agam
Berita Terbaru dari Sumbar: Harimau sumatera yang viral mengadang ekskavator di Pasaman Barat (Pasbar) tidak terlihat lagi usai dilakukan pengusiran beberapa hari.
Harimau di Pasbar Tidak Terlihat Lagi Usai Beberapa Hari Pengusiran
Langgam.id-perdagangan satwa dilindungi
3 Pelaku Perdagangan Satwa Dilindungi Diamankan di Solok, Ada Oknum Wali Nagari