Infolanggam- Tim medis Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Padang kembali menggelar Posyandu Lansia Rabu (27/9/2023). Posyandu bagi warga binaan pemasyarakatan yang berusia 60 tahun ke atas itu, untuk menjaga kesehatan kelompok rentan.
Kegiatan posyandu yang rutin digelar setiap bulan ini diawali dengan penyuluhan kesehatan. Dokter Rutan Padang dr. Jannatus Indra menyampaikan bahaya dan pencegahan penyakit asam urat.
Kemudian dilanjutkan dengan pengukuran berat badan, tekanan darah, pemeriksaan kolesterol dan asam urat, konsultasi dan pengobatan. Warga binaan diberi makanan tambahan berupa roti dan susu.
Kepala Rutan Padang Muh Mehdi mengatakan, pihaknya selalu berkomitmen untuk memberikan pelayanan kesehatan untuk meningkatkan derajat kesehatan WBP, khususnya bagi lansia yang lebih rentan terhadap penyakit.
"Lansia sangat rentan terhadap berbagai penyakit, dengan adanya kegiatan Posyandu Lansia ini dapat memantau secara berkala WBP Lansia yang ada di Rutan Padang, sehingga jika ditemukan ada yang sakit dapat segera dilakukan pengobatan" ujarnya.